Studi Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Status Gizi Siswa Kelas 4-6 SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan
Study of Factors Associated with the Nutritional Status of Grade 4-6 SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan
Masalah status gizi anak masih menjadi salah satu masalah kesehatan di dunia begitu juga di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan faktor-faktor yang berhubungan dengan status gizi anak usia sekolah dasar kelas 4-6 di SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain cross-sectional yang dilakukan pada 68 pasang ibu dan siswa kelas 4-6 di SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Instrumen penelitian yang digunakan berupa form PAQ-C, kuesioner persepsi ibu tentang status gizi anak, serta form SQ-FFQ yang telah valid dan reliabel. Data dianalisis menggunakan uji lamda atau sommers’d gamma dengan luaran nilai signifikansi.
Hasil penelitian ini responden anak sebagian besar memiliki tingkat aktivitas fisik sedang, asupan energi cukup, status gizi normal, dan hanya 41% responden ibu yang memiliki persepsi tepat tentang status gizi anaknya. Dari hasil uji hubungan didapatkan hasil bahwa terdapat hubungan antara tingkat aktivitas fisik (p=0,002), persepsi ibu tentang status gizi anak (p=0,018), asupan energi (p=0,011) dengan status gizi anak siswa kelas 4-6 SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan. Peneliti menyarankan untuk penelitian selanjutnya menambahakan variabel bebas lain yang dapat berhubungan dengan status gizi anak sekolah dasar.
Kata kunci: Aktivitas fisik, asupan energi, persepsi ibu, status gizi anak
The problem of child nutritional status is still a health problem in the world as well as in Indonesia. This study aims to determine the relationship between factors related to the nutritional status of elementary school-aged children in grades 4-6 at SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan.
This research is a quantitative research by cross-sectional design which was conducted on 68 pairs of mothers and students in grades 4-6 at SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan. Sources of data in this study are primary data and secondary data. The research instruments used were the PAQ-C form, a questionnaire on the mother's perception of the child's nutritional status, and SQ-FFQ form that already valid and reliable. Data were analyzed using lamda test or sommers’d gamma test with a significance value output.
The results of this study showed that most of the child respondents had moderate levels of physical activity, adequate energy intake, normal nutritional status, and only 41% of mother respondents had the right perception of their child's nutritional status. From the results of the relationship test, it was found that there was a relationship between the level of physical activity (p= 0,002), mother's perception of child's nutritional status (p=0,018), energy intake (p= 0,011) with the nutritional status of children in grades 4-6 SDS Anak Bangsa Cerdas Pasuruan. Researchers suggest for further research to add other independent variables that can relate to the nutritional status of elementary school children.
Keywords: Physical activity, energy intake, mother's perception, child's nutritional status