TOPONIMI NAMA KABUPATEN DAN KOTA DI JAWA TIMUR
TOPONYMY OF REGENCY AND CITY NAMES IN EAST JAVA
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan toponimi 29 nama kabupaten dan 9 kota di Jawa Timur berdasarkan bentuk leksikal dan aspek toponimi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dari website resmi pemerintah Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jawa Timur. Data dianalisis menggunakan teknik padan intralingual yaitu dengan cara analisis menghubung-bandingkan antar unsur pembentukan kata untuk mengetahui bentuk leksikal menggunakan teori Kridalaksana dan aspek toponimi yang melatarbelakangi penamaan menggunakan teori Sudaryat. Hasil dari penelitian ini ditemukan enam bentuk leksikal, yaitu bentuk derivasi zero, bentuk afiksasi, bentuk reduplikasi, bentuk pemendekan, bentuk derivasi balik, dan bentuk perpaduan. Sedangkan aspek toponimi yang ditemukan dalam penelitian ini ada tiga, yakni aspek perwujudan, aspek kemasyarakatan, dan aspek kebudayaan.
Kata Kunci: toponimi, bentuk, leksikal, kabupaten/kota.
ABSTRACT
This research aims to describe the toponymy of 29 district and 9 city names in East Java based on lexical form and toponymic aspects. This research uses a qualitative approach. Data was collected from the official government website of the East Java Province Population and Civil Registration Service. The data were analyzed using the intralingual matching technique, namely by analyzing the relationships between elements of word formation to determine the lexical form using Kridalaksana theory and the toponymic aspects behind naming using Sudaryat theory. The results of this research found six lexical forms, namely zero derivation form, affixation form, reduplication form, shortening form, reverse derivation form, and fusion form. Meanwhile, there are three aspects of toponymy found in this research, namely the embodiment aspect, social aspect and cultural aspect.
Keywords: toponymy, form, lexical, district/city.