Perancangan Buku Ilustrasi Permainan Tradisional Asal Gresik untuk Anak Usia 7-9 Tahun
Permainan tradisional sudah jarang dimainkan dan digantikan dengan game online. Eksistensi permainan tradisional asal Gresik kurang diketahui oleh anak-anak. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Mendiskripsikan ragam permainan tradisional asal Gresik 2) Merancang buku iustrasi permainan tradisional asal Gresik 3) Mendeskripsikan keefektifitasan buku ilustrasi permainan tradisional asal Gresik untuk anak usia 7-9 tahun. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif untuk menghimpun dan menganalisis data. Analisis menggunakan 5W+1H. Perancangan dimulai dengan identifikasi masalah, lalu tahap perancangan meliputi pembuatan karakter, storyboard, thumbnail & dummy, coloring, scaning, dan editing. Hasil dari perancangan ini berupa buku ilustrasi berukuran 18x18 cm, berisi 25 halaman, dan terdapat lirik lagu permainan. Hasil validasi menurut validator ahli media mendapat skor sebanyak 25 termasuk dalam persentase 83% merupakan kategori sangat valid, sedangkan validator ahli isi mendapat skor sebanyak 17 termasuk dalam persentase 56% merupakan kategori cukup valid. Berdasarkan hasil tersebut maka buku ilustrasi layak untuk diproduksi secara masal. Setelah membaca dan mengamati buku ilustrasi, 60% anak memahami cara bermain permainan tradisional asal Gresik.
Traditional game are rarely played and replaced by online game. In Menganti, Gresik existence of traditional game from Gresik is less known by children. The purpose of this research is 1) To describe variety of traditional game from Gresik. 2) To describe the process and making a traditional game illustration book from start to finish. 3) To describe the result of electiveness a traditional game illustration book from Gresik for children aged 7-9 years. This research used qualitative research to collect and analyzed data. The analysis using 5W+1H. The design began with problem identification, then the design stage includes character creation, storyboard, thumbnail & dummy, coloring, scanning, and editing. The result of the design is an illustration book sized 18x18cm, containing in 25 pages, in color, and there are game song lyrics. The media expert gave score 25 or 83% which means that the media is very valid, while the content expert gave score of 17 or 56% which means that the media is fairly valid. Based on these result, the illustration book is feasible to be mass-produced. After reading and observing the illustration book, 60% children understand how to play traditional game from Gresik.