PENGEMBANGAN VIDEO TARI BERBASIS KARAKTER UNTUK MENINGKATKAN
HASIL BELAJAR SBdP ANAK TUNARUNGU
DEVELOPMENT OF CHARACTER BASED DANCE VIDEOS TO IMPROVE SBdP LEARNING OUTCOMES OF DEAF CHILDREN
Setiap anak memiliki potensi dan ketertarikan yang sama di bidang tertentu, seperti akademik, olahraga maupun seni. Anak tunarungu juga bisa memiliki potensi dan ketertarikan dalam seni. Media pembelajaran diperlukan agar mempermudah anak menyerap informasi. Tujuan penelitian ini mengembangkan video tari berbasis karakter untuk membantu dalam meningkatkan hasil belajar SBdP anak tunarungu. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development), model 4-D (four-D) oleh Thiagarajan yang terdiri dari Define, Design, Develop, Disseminate. Produk divalidasi kepada ahli materi dan media menggunakan instrumen validator. Hasil validasi materi mendapatkan 87,4% dan hasil validasi media mendapatkan 97,6%. Berdasarkan hasil validasi media dan materi, produk dapat dikategorikan sangat baik.
Kata kunci : media, video tari, hasil belajar
Every child has the same potential and interests in certain matters, such as academic, sports and arts. Deaf children also have potential and interest in art. Learning media is needed in order to facilitate children in absorbing information. The aim of this study was to develop character-based dance video to assist in improve SBdP learning outcomes of deaf children. This research was conducted using research and development methods (Research and Development), 4 D model (four-D) by Thiagarajan which consist of Define, Design, Develop, Disseminate. The product was validated to material and media experts using a validator instrumen. The results of the material validation was 87,4% and media validation was 97,6%. Based on media validation and material validation results, the product can be catagorized very well.
keywords: media, dance video, learning outcomes