ANALISIS PENGARUH MARKETING MIX TERHADAP MINAT MASYARAKAT MEMBELI SUKUK
ANALYSIS OF MIX MARKETING EFFECT ON COMMUNITY INTERESTS BUYING SUKUK
Maksud dari penelitian ini untuk memahami pengaruh marketing mix yaitu produk, harga, tempat, dan promosi terhadap minat masyarakat untuk membeli Sukuk. Marketing mix yang digunakan dalam penilitian ini hanya 4P karena Sukuk merupakan suatu produk bukan berupa layanan jasa. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel Accidental Sampling. Sampel penelitian sebanyak 100 responden masyarakat Surabaya yang telah berpenghasilan. Riset ini memakai teknik analisis regresi logistik melalui progam SPSS. Hasil riset ini memperlihatkan secara simultan produk, harga, tempat, dan promosi berpengaruh secara positif terhadap minat masyarakat untuk membeli Sukuk. Sedangkan secara parsial, diperoleh hasil bahwa variabel produk dan harga berpengaruh signifikan dan positif. Kesimpulannya dari empat variabel tersebut yang berpengaruh terhadap minat masyarakat untuk membeli Sukuk hanya dua varaibel yaitu variabel produk dan harga.
The purpose of this research is to understand the effect of marketing mix that is product, price, place, and promotion of peoples interest in buying Sukuk. The marketing mix used in this research is only 4P because Sukuk is a product not a service. This research is a quantitative research with accidental sampling technique. The research sample of 100 Surabaya community respondents who have earned. This research uses logistic regression analysis techniques through the SPSS program. The results of this research show that simultaneously the product, price, place and promotion have a positive effect on peoples interest in buying Sukuk. While partially, the results obtained that the product and price variables have a significant and positive effect. The conclusion from the four variables that influence community interest in buying Sukuk is only two variables, namely product and price variables.