KARYA MUSIK LITTLE HARMONY DALAM TINJAUAN HARMONI
MUSIC COMPOSITION LITTLE HARMONY IN HARMONY REVIEW
Karya musik “Little Harmony” merupakan karya musik programatik, yang menceritakan suatu kejadian menggunakan alur musikal. Cerita yang dituangkan dalam karya ini merupakan adaptasi dari sebuah fenomena sosial yang terjadi pada masa kanak-kanak. Masa kanak-kanak merupakan masa estetika, hari-hari yang dijalani hanya berpusat pada permainan, belajar, dan hal-hal sederhana lainnya. Namun, fenomena semacam ini mulai terkikis seiring berjalannya waktu dengan muncunya beragam inovasi terutama pada bidang teknologi. Penciptaan karya ini dimaksudkan untuk memberikan edukasi kepada para penikmat musik, khususnya anak-anak dan orang dewasa pada umumnya agar dapat mawas diri dan mampu membatasi penggunakan gadget pada anak-anak.
Karya musik “Little Harmony” ini akan dibahas secara rinci dengan fokus berupa kajian harmoni. Analisa harmoni ini dilakukan pada setiap kalimat lagu. Metode yang dipakai dalam mengkaji adalah metode deskriptif dengan pendekatan ilmu bentuk analisis musik.
Hasil pengkajian menunjukkan bahwa karya musik ini memiliki beberapa bagian abstrak yang didukung dengan perubahan tempo dan sukat. Sukat yang digunakan adalah , , , , dan , sedangkan keseluruhan tempo yang digunakan adalah tempo Andante dan Moderato yang berpindah secara bergantian dengan perbedaan insterpretasi untuk menggambarkan suasana yang diinginkan oleh komposer. Analisa harmoni lebih terfokus pada pembahasan nada dan akord disonan. Selain itu pembahasan pada komposisi ini juga menambahkan analisa mengenai progress akord non chordal tones. Harmoni yang dihasilkan dalam komposisi ini memisahkan nada-nada yang dimainkan oleh instrumen flute, clarinet in Bb, piano, glockenspiel, violin 1, violin 2, viola, violoncello, dan contrabass. Selain instrumen tersebut, komposer menambahkan instrumen perkusi berupa tambourine, cymbals, bass drum, dan wind chimes untuk mendukung dan memperkuat suasana yang berbeda-beda pada setiap kalimat.
Kata kunci : Harmoni, Progresi Akord, Susunan Akord.
A musical piece "Little Harmony" is a programmatic music, which tells an story using a musical line. The story in this piece adapted from a childhood social phenomenon. Childhood is an aesthetic period, the days focused on games, learning, and other simple things. However, this phenomenon began to disappear by appeared kind of technology innovations. This piece intended to educate people, especially children and adults to be aware and able to restrict of gadget use in children.
This musical piece "Little Harmony" will be discussed in detail with the focus of harmony studies. This harmony analysis is performed on every sentence of the song. This piece use a descriptive method with the science approach of musical analysis.
The results show that this piece has some abstract parts supported with tempo and time signature changes. Time signature used are , , , , dan , while the tempo used are Andante and Moderato that move alternately with the different insterpretation to describe the story. Harmony Analysis is more focused on dissonant tone and chord. Additionally the discussion on this composition also adds an analysis of the non chordal tones chord progression. The harmonies in this composition separate in many instrument such a flute, clarinet in Bb, piano, glockenspiel, violin 1, violin 2, viola, violoncello, and contrabass. In addition to these instruments, composers added percussion instruments such as tambourine, cymbals, bass drums, and wind chimes to support and reinforce different atmosphere in each sentence.
Keywords : Harmony, Chord Progresion, Chord Structure