REKAYASA PEMBUATAN NUGGET IKAN BANDENG (Chanos chanos) DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG DAUN KELOR (Moringa Oliefera)
MANIPULATION OF MAKING MILKFISH NUGGETS (Chanos chanos) WITH ADDITION OF KELOR LEAFES FLOUR (Moringa Oliefera)
Nugget merupakan produk olahan dari daging giling, diberi penambahan bumbu, dicetak kemudian dilumuri dengan tepung roti pada bagian permukaannya dan digoreng. Tujuan pembuatan nugget ikan dengan penambahan tepung daun kelor adalah: 1) untuk mengetahui kesukaan panelis yang meliputi bentuk, warna, aroma, tekstur, dan rasa, 2) untuk mengetahui kandungan gizi per 100 gram meliputi protein, lemak, kalsium, vitamin A, vitamin C, dan serat berdasarkan DKBM. 3) untuk mengetahui harga jual per 100 gram. Metode yang digunakan untuk rekayasa pembuatan nugget ikan bandeng dengan penambahan tepung daun kelor adalah metode rekayasa yang dilakukan sebanyak tiga kali. Teknik pengambilan data dilakukan dengan metode uji organoleptik yang dilakukan terhadap 30 panelis. Uji kandungan gizi yang meliputi protein, lemak, kalsium, vitamin A, vitamin C, dan serat menggunakan DKBM. Hasil penilaian tingkat kesukaan menunjukkan bahwa: 53% menyatakan suka terhadap bentuk, 59% menyatakan suka terhadap warna, 87% menyatakan suka terhadap aroma, 87% menyatakan suka tekstur, dan 94% menyatakan suka terhadap rasa. Kandungan zat gizi produk Nugget Ikan Bandeng dengan Penambahan Tepung Daun Kelor per 100 gram adalah 66,5 g protein, 23.7 g lemak, 258.9 mg kalsium, 378,7 mg vitamin A, 24,04 mg vitamin C, dan 3,24 g serat. Harga jual per 100 gram adalah Rp. 13.900.
Kata Kunci: Nugget Ikan Bandeng, Tepung Daun Kelor.
Nugget is a processed product from ground meat, given an approved spice, mold then smeared with bread flour on the surface and fried. The purpose of making fish nuggets added with moringa leaf flour are: 1) to get panelist preferences that covers shape, color, flavour, texture, and taste, 2) to determine the nutritional content per 100 grams of protein, fat, calcium, vitamin A, vitamin C, and fiber based on DKBM. 3) to find out the selling price per 100 grams. The method used for the engineering of making milk fish nuggets with moringa leaf flour is an engineering method which is carried out three times. The data collection technique was carried out using the organoleptic test method which was carried out on 30 panelists. The nutrient content test that contains protein, fat, calcium, vitamin A, vitamin C, and fiber uses DKBM. The calculation of the selling price is done conventionally. The results state that the level of preference: 53% expressed like for shape, 59% expressed like for color, 87% expressed like for aroma, 87% expressed like for texture, and 94% expressed like for taste. The nutritional content of Milkfish Nugget products with the addition of Moringa Leaf Flour per 100 grams is 66,5 g protein, 23.7 g fat, 258.9 mg calcium, 378,7 mg vitamin A, 24,04 mg vitamin C, and 3,24 g fiber. The selling price per 100 grams is Rp. 13,900.
Keywords: Milkfish Nuggets, Moringa Leaf Flour.