PERKEMBANGAN ORKES PATRIOTIK DRUM BAND DI INDONESIA PADA TAHUN 1977-1983
THE DEVELOPMENT OF THE PATRIOTIC DRUM BAND ORCHESTRA IN INDONESIA IN 1977-1983
Musik ensambel atau permainan musik bersama seperti drum band sangat memiliki daya tarik yang besar. Drum band memiliki anggota banyak dengan komposisi section tiup, pit, dan perkusi. Dalam sejarahnya, drum band merupakan kelompok musik yang ada sejak perang dunia II. Drum band berawal dari Military Band yang kemudian di Indonesia berkembang dan disebut sebagai drum band. Terjadinya akulturasi menjadikan drum band mudah diterima oleh masyarakat dan berkembang sangat pesat. Drum band menjadi salah satu organisasi maupun kelompok musik yang berdampak di masyarakat. Drum band juga turut berperan dalam pembentukan karakter patiotisme pada masyarakat. Drum band juga turut mengukirkan prestasi untuk Indonesia di kancah dunia. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui awal mula kemunculan orkes patriotik drum band di Indonesia pada tahun 1977; (2) mengetahui hal yang menjadi latar belakang tumbuhnya orkes patriotik drum band di Indonesia pada tahun 1977-1983; (3) mengetahui dampak yang ditimbulkan dari kemajuan orkes patriotik drum band di Indonesia pada tahun 1977-1983.
Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian sejarah yakni Heuristik dengan melakukan pengumpulan sumber yang didapatkan dari Perpustakaan Nasional Indonesia, dan sumber buku yang lain. Tahap beriktunya yakni kritik sumber, dalam hal ini penulis melakukan pengecekan autentisitas dari sumber yang didapatkan. Tahap ketiga yakni interpretasi, penulis melakukan analisa dan penyusunan rangkaian peristiwa secara sistematis dan memfokuskan pada topik penelitian. Tahap keempat yakni Historiografi, penulis melakukan penyusunan penelitian dari awal hingga akhir secara runtut untuk menghasilkan keutuhan penelitian Perkembangan Orkes Patriotik Drum Band di Indonesia pada tahun 1977-1983.
Hasil dari penelitian ini ialah mengenai Perkembangan Orkes Patriotik Drum Band di Indonesia pada tahun 1977-1983 yang membahas mengenai awal mula kemunculan drum band di Indonesia hingga mulai berkembang dan melahirkan organisasi induk Persatuan Drum Band Indonesia yang menaungi banyak unit drum band. Penelitian ini juga membahas mengenai dampak yang ditimbulkan dari kemajuan orkes patriotik drum band hingga melahirkan kompetisi berskala nasional dan internasional di Indonesia.
Kata Kunci : Drum Band, Marching Band, Persatuan Drum Band Indonesia.
Musical ensembles or playing music together such as drum bands have great appeal. The drum band has many members with compositions of wind, pit, and percussion sections. Historically, the drum band is a musical group that has existed since World War II. The drum band originated from the Military Band which later developed in Indonesia and is referred to as a drum band. The occurrence of acculturation made the drum band easily accepted by the community and developed very rapidly. Drum band is one of the organizations and music groups that have an impact on society. The drum band also plays a role in shaping the character of patiotism in society. The drum band also made achievements for Indonesia on the world stage. This study aims to (1) determine the beginning of the emergence of the patriotic drum band orchestra in Indonesia in 1977; (2) knowing the background of the growth of the patriotic drum band orchestra in Indonesia in 1977-1983; (3) knowing the impact of the progress of the patriotic drum band orchestra in Indonesia in 1977-1983.
This research was conducted using a historical research method, namely Heuristics by collecting sources obtained from the National Library of Indonesia, and other book sources. The next stage is source criticism, in this case the author checks the authenticity of the sources obtained. The third stage is interpretation, the writer analyzes and arranges a series of events systematically and focuses on the research topic. The fourth stage, namely Historiography, the author conducts research preparation from beginning to end in a coherent manner to produce a comprehensive research on the Development of the Patriotic Drum Band Orchestra in Indonesia in 1977-1983.
The results of this study are about the development of the Patriotic Drum Band Orchestra in Indonesia in 1977-1983 which discusses the beginning of the emergence of drum bands in Indonesia until they began to develop and gave birth to the parent organization of the Indonesian Drum Band Association which houses many drum band units. This study also discusses the impact of the progress of patiotic drum band orchestra to the birth of national and international competitions in Indonesia.
Keywords: Drum Band, Marching Band, Indonesian Drum Band Association.