Brainstorming merupakan salah satu tipe pengajaran diskusi yang menuntut siswa untuk berpikir kritis dan konstruktivis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keefektifan pengajaran fisika dengan model diskusi bianstorming menggunakan metode konflik kognitif dalam mereduksi miskonsepsi siswa SMA. Penelitian ini adalah pre-eksperimen dengan one group pre-test and post-tes design. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI MIA 4 dan XIA MIA 9 SMA Negeri 2 Lamongan, Indonesia. Sebelum dilakukan pengajaran, siswa diberikan tes diagnosis miskonsepsi berformat three-tier test, untuk mengelompokkan siswa yang mengalami miskonsepsi dari siswa yang paham konsep. Kelompok siswa yang mengalami miskonsepsi kemudian diberikan pengajaran fisika dengan model diskusi brainstorming menggunakan metode konflik kognitif. Sesudah pengajaran selesai, siswa kembali diberikan tes diagnosis miskonsepsi yang sama. Data yang telah terkumpul dianalisis secara diskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pengajaran diskusi brainstorming menggunakan metode konflik kognitif efektif dalam mereduksi miskonsepsi siswa yang ditunjukkan oleh: (1) adanya penurunan jumlah miskonsepsi yang dialami tiap siswa dengan rata-rata penurunan 71,90% di kelas XI MIA 4, dan 81,10% di kelas XI MIA 9, (2) penurunan jumlah siswa yang mengalami miskonsepsi pada setiap sub-konsep dengan rata-rata 69,64% di kelas XI MIA 4, dan 85,25% di kelas XI MIA 9, dan (3) respon siswa positif terhadap pengajaran diskusi brainstorming yang dilakukan.
Kata kunci: Diskusi, Brainstorming, Mereduksi Miskonsepsi, Fisika, Siswa SMA
Brainstorming is one of many types of learning instructions which require student to think critically and constructively. This research`s aim was to analyze the effectiveness of physics`s instructions with brainstroming discussion model of learning using cognitive conflict methode in reducing high school student misconseptions. This research is an pre-experimental with one group pre-test and post-test design. The subject of this research is student of XI MIA 4 and XI MIA 9, SMA N 2 Lamongan, Indonesia. Before the instructions, student was given three-tier formated diagnostic test of misconcption, to clasify student who got misconceptions with the other who had understand concept correctly. Group of student who got misconceptions was then given physics instructions with brainstorming discussion model using cognitive conflict methode. After the instructions, student was then given the same diagnostic test of misconception. Collected data was analized desriptive qualitatively. Result of this reasearch state that physics`s instructions with brainstroming discussion model of learning using cognitive conflict methode was effective in reducing high school student misconceptions that shown by: (1) the average reducing of student misconceptions was 71,90% in XI MIA 4, and 81,10% in XI MIA 9, (2) the average reducing in number of student who was got misconceptions in every sub-concept was 69,64% in XI MIA 4, and 85,25% in XI MIA 9, and (3) student responses was positive toward the instructions.
Keywords: Discussion, Brainstorming, Reducing Misconceptions, Physics, High School Student