PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK CAT DENGAN MENGGUNAKAN METODE STATISTICAL PROCESS CONTROL (SPC)
QUALITY CONTROL ON PAINT PRODUCTS USING STATISTICAL PROCESS CONTROL (SPC) METHOD
Proses produksi produk cat water based masih sering mengalami masalah. Tingkat defect yang tinggi pada proses produksi produk cat water based menyebabkan menurunnya kualitas produk. Kualitas produk cat berpengaruh terhadap keawetan, keindahan arsitektural, serta kemudahan penggunaan cat pada komponen yang dilapisi. Proses produksi memerlukan pengendalian mutu agar kesalahan-kesalahan pada proses produksi cat dapat diminimalisir, maka tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui permasalahan mutu yang sering terjadi pada produksi cat, mengetahui faktor penyebab permasalahan mutu produk cat water based, dan mengetahui pemecahan permasalahan mutu produk cat water based tersebut. Penerapan metode Statistical Process Control pada pengendalian kualitas cat water based ini dilakukan dengan identifikasi masalah menggunakan Check Sheet, Diagram Pareto, dan Diaram Kendali. Proses analisa faktor penyebab permasalahan mutu dengan menggunakan Diagram Sebab Akibat dan FMEA (Failure Mode and Effect Analysis). Langkah terakhir yang dilakukan yaitu melakukan tindakan perbaikan dengan memberikan usulan pemecahan masalah. Data produksi yang diperoleh adalah 9460 data produk dan jumlah produk cacat adalah 380 data. Hasil penulisan artikel ini menunjukkan bahwa permasalahan mutu yang sering terjadi pada produk cat water based adalah warna beda dengan nilai persentase 32%. Faktor yang menyebabkan permasalahan mutu pada produk cat water based adalah faktor metode berupa pencampuran warna tidak didukung sistem otomatis, dengan nilai RPN (Risk Priority Nurmber) yang diperoleh yaitu 324. Usulan pemecahan masalah mutu yang dapat diberikan agar cacat warna beda dapat berkurang adalah memperbarui/modernisasi peralatan mixing yang digunakan untuk pencampuran warna pada produk cat dengan peralatan yang dapat bekerja secara otomatis menggunakan mikrokontroler dengan interface PC yang mempunyai kemampuan dalam penakaran bahan yang tepat.
Kata Kunci: pengendalian mutu, statistical process control, cat water based
Production of water based paint products remains a problems. The high level of defect in production water based paint product cause products quality to decrease. The quality of paint products affects to the durability, good architectural, and the ease which paint is used on coated components. Quality control is needed in production so that errors in the paint production can be minimized. Therefore, the purpose of this study is to find the frequent quality issues of paint production, to understand the factors underlying the quality of water based paint products, and to find a solution to the problem quality of water based paint products. The application of statistical process control on the quality of water based paint is done by problem identification using check sheet, pareto diagram, and control chart. After identifying the problem, there is an analysis of the factor in quality of paint product using fishbone diagram and FMEA (failure Mode and effect Analysis) to determine the underlying cause of the problem. The final step is to improvement by offering a suggestion of problem solving. The output obtained is 9460 data product and the number of defective products is 380 data. The result writing of this article indicates that the problem of quality that often occurs in water based paint products is a different color from a percentage of 32%. The factor that causes the problem of quality on water based paint products is the method factor of color mixing not supported by automatic systems with (Risk Priority Nurmber) RPN value acquired is 324, so the proposed deciding on different color problems to be reduced is modernizing mixing equipment used for mixing with equipment that can automatically function using microcontroller with a PC interface and have the ability to judge the right ingredients.
Keywords: quality control, statistical process control, water based paint