EVALUASI PROGRAM APLIKASI GRESIKPEDIA DI DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN GRESIK
EVALUATION OF THE GRESIKPEDIA APPLICATION PROGRAM AT THE GRESIK DISTRICT COMMUNICATION AND INFORMATION
Program aplikasi Gresikpedia merupakan program prioritas Bapak Bupati Gresik Nawakarsa yang tergabung kedalam Karsa satu yaitu Gresik AKAS. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Evaluasi Program Aplikasi Gresikpedia di Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Gresik. Fokus Penelitian berdasarkan pada indikator evaluasi program menurut Bridgman dan Davis yang meliputi: Input, Process, Outputs, dan Outcomes. Jenis Penelitian ini kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian evaluasi program aplikasi Gresikpedia yaitu: 1) Input, belum terlaksana dengan maksimal, karena pada aspek sumber daya manusia Dinas perhubungan belum memenuhi kebutuhan sedangkan infrastruktur pendukung pada Dinas Komunikasi dan informatika masih terdapat kendala pada fitur tambah. 2) Process, belum terlaksana dengan maksimal, sebab pada aspek efektivitas belum terdapat SOP pengelolaan aplikasi Gresikpedia dan belum terdapat buku panduan tata cara penggunaa aplikasi, sedangkan aspek efesiensi banyak masyarakat yang belum mengetahui program aplikasi Gresikpedia. 3) Outputs, belum terlaksana dengan maksimal, karena jumlah target pendownload aplikasi Gresikpedia belum sesuai dengan yang ditentukan. 4) Outcomes, sudah terlaksana dengan maksimal, karena aspek dampak positif telah dirasakan masyarakat yaitu termudahkan mendapatkan layanan yang dibutuhkan, serta pada aspek dampak negatif dapat teratasi melalui diskusi serta pendekatan langsung pada masyarakat.
Saran: 1) Input, dapat menambah Sumber Daya Manusia untuk mengelola sub menu cctv dan pengelola program aplikasi Gresikpedia dapat menyederhanakan serta lebih memfleksibelkan aturan dalam memberikan ijin upload informasi difitur tambah. 2) Process, membuat Standar Operasional Prosedur terkait pengelolaan aplikasi Gresikpedia, serta perlu adanya buku panduan terkait tata cara penggunaan aplikasi gresikpedia dan dapat melakukan sosialisasi secara merata kepada masyarakat luas, serta perlu adanya pembuatan video tutorial penggunaan aplikasi gresikpedia yang disebarkan melalui youtube atau media sosial yang lainnya dan pada saat sosialisasi secara langsung. 3) Outputs, melakukan evaluasi perbulannya serta menentukan target pendownload setiap bulan.
The Gresikpedia application program is a priority program for the Regent of Gresik Nawakarsa who is incorporated into Karsa one, namely Gresik AKAS. This study aims to describe the Evaluation of the Gresikpedia Application Program at the Communication and Informatics Office of Gresik Regency. The research focus is based on program evaluation indicators according to Bridgman and Davis which include: Input, Process, Outputs, and Outcomes. This type of research is qualitative with a descriptive approach. Data collection techniques with observation, interviews and documentation.
The results of the Gresikpedia application program evaluation research are: 1) Input, has not been implemented optimally, because in terms of human resources the Department of Transportation has not met the needs while the supporting infrastructure at the Office of Communication and Informatics still has problems with added features. 2) The process has not been implemented optimally, because in terms of effectiveness there is no SOP for managing the Gresikpedia application and there is no guidebook for how to use the application, while in terms of efficiency many people do not know about the Gresikpedia application program. 3) Outputs have not been implemented to the fullest, because the target number of Gresikpedia application downloads has not met what has been determined. 4) Outcomes, it has been implemented optimally, because the positive impact aspects have been felt by the community, namely it is easier to get the services needed, and the negative impact aspects can be resolved through discussions and direct approaches to the community.
Suggestions: 1) Input, can add Human Resources to manage the CCTV sub menu and the Gresikpedia application program manager can simplify and make the rules more flexible in granting permission to upload information with added features. 2) Process, making Standard Operating Procedures related to the management of the Gresikpedia application, as well as the need for a guidebook regarding procedures for using the Gresikpedia application and being able to disseminate it evenly to the wider community, as well as the need for making video tutorials on using the Gresikpedia application which is distributed via YouTube or other social media and during direct socialization. 3) Outputs, conduct a monthly evaluation and determine the target downloader every month.