Pengembangan Job Sheet Berbasis Android pada Mata Pelajaran Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan dan Teknik Pengukuran Tanah
Android-based Job Sheet Development on Building Construction Basic and Land Measurement Techniques Lessons
Media pembelajaran yang memanfaatkan teknologi dapat membantu mempermudah pembelajaran daring secara efektif dan efisien, sehingga peranan pendidik sangat berpengaruh baik dalam penggunaan, pemanfaatan dan pemilihan media. Salah satu media pembelajaran yang sedang berkembang saat ini adalah media pembelajaran berbasis android. Selama ini bentuk job sheet berupa lembaran atau buku cetak yang disalin dan dibagikan ke seluruh peserta didik. Pengembangan job sheet berbasis android perlu dilakukan karena media pembelajaran berupa buku cetak kurang efektif digunakan saat pembelajaran jarak jauh.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) hasil pengembangan job sheet berbasis android pada model 4D, (2) respon siswa kelas X DPIB 2 SMKN 1 Nganjuk terhadap job sheet berbasis android dalam kegiatan pembelajaran dan (3) hasil belajar siswa kelas X DPIB 2 SMKN 1 Nganjuk setelah menggunakan job sheet berbasis android.
Model pengembangan yang digunakan pada pengembangan ini adalah model pengembangan 4-D. Model 4-D terdiri dari 4 tahap utama yaitu Define (Pendefinisian) meliputi tahap analisis awal, analisis peserta didik, analisis tugas, analisis konsep dan perumusan tujuan pembelajaran. Design (Perancangan) yang meliputi tahap penyusunan garis besar media, pemilihan media, pemilihan format dan desain awal. Development (Pengembangan) yang meliputi validasi ahli dan uji coba produk. Disseminate (Penyebaran) yaitu tahap penyebarluasan media yang telah digunakan agar dapat dipakai oleh banyak pihak yang memerlukan.
Hasil validasi ahli materi diperoleh rata-rata penilaian sebesar 3,64 yang termasuk dalam kategori valid. Hasil validasi ahli media juga mendapat rata-rata penilaian sebesar 3,93 yang termasuk dalam kategori valid. Media ini dinyatakan layak untuk uji coba produk dengan perbaikan sesuai saran dari ahli materi dan ahli media. Dari penilaian guru didapat rata-rata penilaian sebesar 4,83 yang termasuk dalam kategori sangat valid sehingga media dapat diuji coba ke peserta didik. Hasil respon siswa terhadap media jobsheet berbasis android sebesar 78,81% termasuk dalam kategori baik dan mendapat respon positif melalui komentar secara keseluruhan mengenai media job sheet berbasis android. Penilaian hasil belajar siswa sebesar 85,67 yang termasuk dalam kategori sangat efektif dan ketuntasan belajar sebesar 91,67%.
Learning media that incorporates technology can aid in the successful and efficient facilitation of online learning, therefore educators have a significant part in the use, utilization, and selection of media. Android-based learning media is one of the fastest growing types of learning media nowadays. Because printed books are less prosperous as a learning medium when apllied to distant learning, the development of android-based work sheets is required.
The major objective of the research presented here is to discover (1) the results of the android-based job sheets development on the 4D model, (2) the response of students in class X DPIB 2 SMKN 1 Nganjuk to the android-based job sheet in learning activities, and (3) the learning output of students in class X DPIB 2 SMKN 1 Nganjuk after using android-based job sheet.
The 4-D development model was employed in this development. The 4-D model is divided into four major stages: Define, which covers the initial phase of analysis, student analysis, task analysis, concept analysis, and the creation of learning objectives. Design that spans the stages of media development, media selection, format selection, and basic design. Development that incorporates professional validation and product testing. Disseminate is a stage of media dissemination that has been used by numerous parties in need.
The validation results from subject matter experts received an average rating of 3.64, placing them in the valid category. The validation result for media professionals also receives an average score of 3.93 in the valid category. According to the advise of the material expert and the media expert, this media is declared eligible for product testing with improvements. According to the teacher's evaluation, the average rating is 4.83, which falls into the category of highly valid, leading the android-based job sheet to be tested with the students. The student's response to the android-based jobsheet media was 78.81% in the category of good, and the overall comments on the Android-based job sheet media were positive. The student's learning output rating was 85.67, placing its in the highly effective category, and the student's learning accuracy was 91.67%.