EFEKTIVITAS GAME DIGITAL UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KOSAKATA ANAK TUNARUNGU
THE EFFECTIVENESS OF DIGITAL GAMES TO IMPROVE VOCABULARY MASTERY FOR DEAF CHILDREN
ABSTRAK
Nama : Reni Kushertanti Sholihah
NIM : 17010044064
Program Studi : S-1
Jurusan : Pendidikan Luar Biasa
Fakultas : Ilmu Pendidikan
Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Dr. H. Pamuji, M.Kes.
Penguasaan kosakata bermanfaat bagi anak berkebutuhan khusus karena menjadi faktor utama terhadap keakuratan dalam pembelajaran, baik untuk membaca kalimat, menulis kalimat maupun pemahaman dalam bacaan yang dibaca. Penguasaan kosakata juga dapat menyumbang porsi yang cukup besar terhadap perbendaharaan kata yang dimiliki oleh anak berkebutuhan khusus. Begitu pula dengan anak tunarungu yang mana kesulitan terhadap bahasa, pemahaman kosakata juga diperlukan untuk menunjang belajar di lingkungan masyarakat. Semakin banyak kata yang diketahui anak, semakin besar pula kemampuan anak dalam memahami apa yang dilihat dan dibaca. Game digital merupakan salah satu bagian dari teknologi digital yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan aktivitas bermain yang menyenangkan dan bisa menjadi alternatif yang efektif untuk pembelajaran yang menyenangkan dengan maksud untuk memenuhi kebutuhan anak bermain sambil belajar. Tujuan penelitian ini untuk mengkaji efektivitas penggunaan game digital dalam meningkatkan penguasaan kosakata pada anak tunarungu. Metode penelitian yang digunakan adalah literature review, dengan telaah kepustakaan menggunakan artikel. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan metode deskriptif untuk mengidentifikasi dampak penggunaan game berbasis komputer dan Android terhadap pembelajaran bahasa, dengan fokus khusus pada anak tunarungu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa game digital yang dirancang dengan pendekatan visual dan interaktif memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan keterampilan berbahasa dan penguasaan kosakata. Game ini tidak hanya menarik dan menyenangkan, tetapi juga efektif dalam mengurangi tekanan pembelajaran, membuat anak lebih termotivasi untuk terlibat dalam proses pembelajaran. Implikasi penelitian review ini yaitu penggunaan game digital memiliki dampak positif pada anak tunarungu dan berkebutuhan khusus lainnya guna meningkatkan penguasaan kosakata, menunjukkan fleksibilitas, dan adaptasi game digital bisa untuk berbagai konteks pembelajaran.
Kata Kunci: game digital, penguasaan kosakata, anak tunarungu.
ABSTRACT
Name : Reni Kushertanti Sholihah
Study Program : Bachelor Degree
Major : Special Education
Faculty : Faculty of Education
Institution : University of Surabaya
Supervisor : Dr.H. Pamuji, M.Kes.
Vocabulary mastery is beneficial for children with special needs because it is the main factor for accuracy in learning, both for reading sentences, writing sentences and understanding in the reading. Vocabulary mastery can also contribute a large portion to the vocabulary owned by children with special needs. Likewise with deaf children who have difficulties with language, understanding vocabulary is also needed to support learning in the community. The more words a child knows, the greater the child's ability to understand what is seen and read. Digital games are one of the parts of digital technology that allows users to do fun play activities and can be an effective alternative to fun learning with the intention of meeting the needs of children playing while learning. The purpose of this study is to examine the effectiveness of using digital games in increasing vocabulary mastery in deaf children. The research method used is literature review, with a literature review using articles. The data obtained were then analyzed using descriptive methods to identify the impact of the use of computer-based and Android-based games on language learning, with a special focus on deaf children. The results of the study show that digital games designed with visual and interactive approaches contribute significantly to the improvement of language skills and vocabulary mastery. This game is not only interesting and fun, but it is also effective in reducing learning pressure, making children more motivated to engage in the learning process. The implication of this review research is that the use of digital games has a positive impact on deaf and other special needs children in order to improve vocabulary mastery, show flexibility, and adapt digital games to various learning contexts.
Keywords: digital games, vocabulary mastery, children with hearing impairment