THE EFFECT OF MULTISENSORY METHOD WITH WRITING LEARNING APPLICATION MEDIA ON THE EARLY WRITING SKILLS OF CHILDREN WITH DYSGRAPHIA
Anak disgrafia membutuhkan metode multisensori dengan media aplikasi belajar menulis untuk membantu meningkatkan kemampuan menulis. Hal tersebut mendukung keberhasilan akademis dan merupakan sarana utama bagi guru untuk mengukur kemajuan belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh dari penerapan metode multisensori dan penggunaan media aplikasi belajar menulis terhadap kemampuan menulis permulaan anak disgrafia.
Desain penelitian yang digunakan yaitu eksperimen Single Subject Research desain AB. Subjek dalam penelitian ini adalah 1 anak disgrafia inisial MRES, jenis kelamin laki-laki, berusia 7 tahun, dan kemampuan menulis permulaan masih perlu dikembangkan. Pengumpulan data dengan menggunakan teknik tes dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan Precentage of Nonoverlapping Data (PND).
Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan nilai kemampuan menulis permulaan anak disgrafia pada saat fase baseline, diperoleh nilai rata-rata 69,5 dan fase intervensi diperoleh nilai rata-rata 74. Hasil analisis PND memperoleh nilai 80. Maka dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh dari penerapan metode multisensori dengan media aplikasi belajar menulis terhadap kemampuan menulis permulaan anak disgrafia.
Kata Kunci: Metode Multisensori, Media Aplikasi Belajar Menulis, Menulis Permulaan, Anak Disgrafia
A child with dysgraphia requires a multisensory approach using a learning-to-write application to help improve their writing skills. This supports academic success and serves as a primary tool for teachers to measure students' learning progress. This study aims to measure the influence of implementing a multisensory method and using a learning-to-write application on the early writing abilities of children with dysgraphia.
The research design used is the AB Single Subject Research experiment design. The subject in this study is one child with dysgraphia, with the initials MRES, male, 7 years old, and with early writing abilities that still need development. Data collection is done using testing techniques and observations. The data analysis technique used is the Percentage of Nonoverlapping Data (PND).
The research results indicate an improvement in the early writing abilities of children with dysgraphia during the baseline phase, with an average score of 69.5, and during the intervention phase, with an average score of 74. The PND analysis resulted in a value of 80. Therefore, it can be concluded that there is an influence of implementing a multisensory method using a learning-to-write application on the early writing abilities of children with dysgraphia.
Keyword : Multisensory Method, Writing Learning app media, Early Writing, Children With Dysgraphia.