Hubungan antara Kualitas Persahabatan dan Agreeableness dengan Forgiveness pada Mahasiswa
The Relationship between Quality of Friendship and Agreeableness with Forgiveness to Students
Hubungan persahabatan memerlukan upaya saling mengenal, saling memahami, sehingga kualitas persahabatan tergolong tinggi. Dalam sebuah hubungan, konflik dapat menyebabkan suatu permasalahan. Untuk menghindari potensi konflik, dibutuhkan individu yang memiliki sifat mudah memaafkan. Seseorang yang mempunyai sifat agreeableness yang tinggi dapat memaafkan kesalahan orang lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kualitas persahabatan dan agreeableness dengan forgiveness pada mahasiswa Angkatan 2019 FIP UNESA. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan sampel sejumlah 266 mahasiswa, pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Data dalam penelitian ini di analisis dengan menggunakan teknik regresi linear berganda. Hasil penelitian uji F menunjukkan bahwa nilai signifikansi sebesar 0.00 < 0.05, artinya terdapat hubungan antara kualitas persahabatan dan agreeableness terhadap forgiveness.
Friendly relationships require efforts to get to know each other, understand each other, so that the quality of friendship is high. In a relationship, conflict can cause problems. To avoid potential conflict, individuals are needed who are easy to forgive. Someone who has character agreeableness those who are high can forgive other people's mistakes. This research aims to determine the relationship between friendship quality and agreeableness with forgiveness for Class of 2019 FIP UNESA students. The method used was quantitative with a sample of 266 students, sampling using techniques simple random sampling. The data in this study was analyzed using multiple linear regression techniques. The results of the F test research show that the significance value is 0.00 < 0.05, meaning that there is a relationship between the quality of friendship and agreeableness to forgiveness.