The Effect of Self-efficacy on Job Satisfaction through Work Engagement on Employees
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh efikasi diri terhadap kepuasan kerja melalui keterlibatan kerja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode purposive sampling. Respondennya adalah 40 orang pegawai sebuah perusahaan milik negara yang bergerak di bidang jasa transportasi air. Analisis statistik dalam penelitian ini menggunakan Structural Equation Model (SEM) dengan software SmartPLS 3 sebagai alat pengolah data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efikasi diri tidak berpengaruh terhadap kepuasan kerja tetapi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keterlibatan kerja. Efikasi diri tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja melalui keterlibatan kerja sebagai variabel intervening. Perusahaan sebaiknya mempertimbangkan untuk meningkatkan pengelolaan sumber daya manusia yang ada agar karyawan merasa nyaman dan lebih termotivasi dalam bekerja, seperti menyediakan fasilitas untuk mempererat hubungan antara karyawan dan kesehatannya. Kemudian, perusahaan dapat memberlakukan pengaturan sistem promosi berdasarkan kompetensi atau prestasi yang telah memenuhi persyaratan pelayanan. Hal ini akan mendorong karyawan untuk berprestasi dan merasa puas dengan pekerjaannya.
This study aims to analyse the effect of self-efficacy on job satisfaction through job involvement. This study uses a quantitative approach with a purposive sampling method. The respondents were 40 employees of a state-owned company engaged in water transportation services. Statistical analysis in this study used the Structural Equation Model (SEM) with SmartPLS 3 software as a data processing tool. The results showed that self-efficacy had no effect on job satisfaction but positively and significantly affected job involvement. Self-efficacy does not significantly affect job satisfaction through work engagement as an intervening variable. Companies should consider improving the management of existing human resources so that employees feel comfortable and more motivated at work, such as providing facilities to strengthen relationships between employees and their health. Then, the company can enforce a promotion system arrangement based on competence or achievement that has met the service requirements. It will encourage employees to excel and feel satisfied with their work.