ABSTRAK
Furtasih 2019.”Pengaruh Strategi Pembelajaran Inkuiri dan Motivasi Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Lombok Timur”.
Keywords: Strategi Pembelajaran Inkuiri, Motivasi Belajar,Hasil Belajar.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang belajar menggunakan strategi pembelajaran Inkuiri dengan yang belajar menggunakan strategi pembelajaran Konvensional, 2) Perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi dengan yang memiliki motivasi belajar rendah, 3) Interaksi antara strategi pembelajaran dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPA.
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dan penelitian ini dilaksanakan dari bulan Agustus sampai dengan Nopember 2018. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs NW Lenek 1 dan MTs. NW Lenek 2 masing-masing sebanyak empat kelas. Dari kedua MTs tersebut masing-masing dua kelas dijadikan kelas eksperimen dan dua kelas kontrol. Kelas eksperimen akan diberikan pembelajaran dengan menggunakan strategi pembelajaran Inkuiri sedangkan kelas kontrol akan diberikan pembelajaran dengan menggunakan strategi pembelajaran konvensional. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik tes untuk mendapatkan data hasil belajar IPA, serta teknik non tes berupa angket untuk mendapatkan data motivasi belajar siswa. Uji hipotesis pada penelitian ini menggunakan ANAVA dua jalur dan pengolahan data menggunakan program SPSS versi 20.
Dari hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa : 1) terdapat perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang belajar menggunakan strategi pembelajaran Inkuiri dengan yang belajar menggunakan strategi pembelajaran Konvensional, 2) terdapat perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi dengan yang memiliki motivasi belajar rendah, 3) terdapat interaksi antara strategi pembelajaran yang diterapkan dengan tingkat motivasi terhadap hasil belajar IPA.
ABSTRACT
Furtasih.2019. "The Influence of Inquiry Learning Strategies and Motivation on Science Learning Outcomes of Class VIII Students of East Lombok Islamic Education".
Keywords: Inquiry Learning Strategy, learning motivation, learning outcomes.
This study aims to determine: 1) Differences in science learning outcomes between students who learn to use inquiry learning strategies and those who learn using conventional learning strategies, 2) Differences in science learning outcomes between students who have high learning motivation and those who have low learning motivation, 3) Interaction between learning strategies and learning motivation towards learning outcomes of science.
This study uses experiments and this research was carried out from August to November 2018. The subjects of this study were eighth grade students of NW Lenek 1 and MTs NW Lenek 2 MTs with four classes each. Both of MTs, two classes were used as the experimental class and two control classes. The experimental class will be given learning using inquiry learning strategies while the control class will be given learning using conventional strategies. Data collection was done by using test techniques to obtain science learning outcomes data, as well as non-test techniques in the form of questionnaires to obtain data on student learning motivation. Hypothesis testing in this study uses the SPSS version 20 program.
From the results of data analysis it can be concluded that: 1) there are differences in science learning outcomes between students who learn to use inquiry learning strategies and those who learn to use conventional learning strategies, 2) there are differences in learning outcomes between students who have high learning motivation and those who have learning low motivation, 3) there is an interaction between the learning strategies applied and the level of motivation towards learning outcomes of science.