Speaking Anxiety of English Department Students
Para ahli memperkenalkan teori tentang kecemasan yang dianggap dapat menghambat kemampuan siswa dalam belajar berbicara bahasa inggris. Disisi lain, berbicara merupakan aspek penting dalam menguasai bahasa inggris. Dalam hal ini pnelitian dilakukan untuk mengetahui tingkat kecemasan pada siswa serta hubungan antara kecemasan dan kemampuan berbicara yang dirasakan. Penelitian dilakukan pada mahasiswa bahasa inggris di tahun kedua di Universitas Negeri Surabaya. Pada penelitian ini, sebanyak tiga puluh siswa (7 laki-laki & 23 perempuan) mengisi kuisioner pertama tentang aktifitas kelas yang fokus kepada speaking. Kuisioner ini diadaptasi dari Foreign Language Classroom Anxiety Scale (FLCAS). Nilai rata-rata digunakan untuk menentukan tingkatan kecemasan. Kuisioner kedua ditujukan agar siswa mengisi kemampuan speaking masing-masing sesuai yang mereka rasakan. Pearson Correlation digunakan untuk menentukan korelasi keduanya. Hasil dari penelitian adalah tingkat kecemasan siswa berada di posisi santai sedang namun dalam hubungan kecemasan dan kemampuan berbicara yang dirasakan memiliki korelasi negatif. Hal ini berbeda sekali dengan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti sebelumnya yang menunjukan bahwa berbicara di depan kelas adalah sumber kecemasan utama.
The experts introduced the theory of anxiety which is considered to hinder students' ability to learn speaking English. On the other hand, speaking is an important aspect in mastering English. In this case, the study was conducted to measure the level of anxiety in students and the correlation between anxiety and perceived speaking ability. The research was conducted on second year English students at the State University of Surabaya. In this study, thirty students (7 boys & 23 girls) filled out the first questionnaire about class activities that focus on speaking. The Foreign Language Classroom Anxiety Scale (FLCAS) was used in this questionnaire. The average value is used to measure the anxiety’s level. The second questionnaire is intended for students to fill in their respective speaking skills according to how they feel. Pearson Correlation is used to determine the correlation between the two. The result show the students' level of anxiety is in a moderately relaxed position, but the relationship between anxiety and perceived speaking ability have a negative correlation. This is contrary to the results of previous studies which stated that speak in front of the others in the class activity is a main source of anxiety.