PENGGUNAAN APLIKASI WHATSAPP UNTUK BELAJAR BAHASA INGGRIS ONLINE SAAT PANDEMI VIRUS CORONA DISEASE-19
THE USE OF WHATSAPP APPLICATION FOR LEARNING ENGLISH ONLINE DURING CORONA VIRUS DISEASE-19 PANDEMIC
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi tentang penggunaan aplikasi WhatsApp untuk pembelajaran bahasa inggris secara online di masa pandemi corona virus disease-19 (COVID-19). Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan induktif. Para responden yang terlibat ada dua puluh lima murid dari SMP Kartika 4 Surabaya dan semua responden adalah berasal dari para murid. Untuk menangkap 21 jawaban dari responden, peneliti membuat pernyataan 1, pernyataan 2, pernyataan 3, pernyataan 4, pernyataan 5, pernyataan 6, pernyataan 7, dan pernyataan 8. Wawancara dilakukan secara baik dan terstruktur dengan pertanyaan-pertanyaan yang telah disusun, dihubungkan serta dikembangkan dengan literatur terkait. Hasil penelitian ini adalah keunggulan dan kekurangan masing-masing keterampilan dalam penggunaan aplikasi WhatsApp untuk belajar bahasa Inggris online pada masa pandemi COVID-19. Keunggulan belajar bahasa Inggris online melalui aplikasi WhatsApp pada saat pandemi corona virus disease-19 (COVID-19) didominasi oleh keterampilan membaca dan menulis. Sementara itu, kekurangan belajar bahasa Inggris online melalui aplikasi WhatsApp pada saat pandemi corona virus disease (COVID-19) didominasi oleh kemampuan mendengar dan juga berbicara karena unggul dalam hal fitur chat dan juga file teks yang dikirim dari satu sama lain.
Kata kunci: WhatsApp, penggunaan WhatsApp, belajar bahasa inggris online, COVID-19.
The purpose of this study was to obtain information about the use of the WhatsApp application for learning English online during the pandemic coronavirus disease-19 (COVID-19). The study used a qualitative method with an inductive approach. The respondents involved were twenty five students from SMP Kartika 4 Surabaya, and 21 respondents were students. To capture all the answers from the respondents, the researcher made statement 1, statement 2, statement 3, statement 4, statement 5, statement 6, statement 7, and statement 8. Interviews were conducted well and structured with questions that had been compiled, linked, and developed with related literature. This study's results are the advantages and disadvantages of each skill in using the WhatsApp application to learn English online during the COVID-19 pandemic. The advantages of learning English online through the WhatsApp application during the coronavirus disease (COVID-19) pandemic were dominated by reading and writing skills. Meanwhile, the lack of learning English online through the WhatsApp application during the coronavirus disease (COVID-19) pandemic was dominated by the ability to hear and speak because it was superior in terms of chat features also text files sent from one another. Keywords: WhatsApp, the use of WhatsApp, learning English online, COVID-19.