Penerapan E-jobsheet Perencanaan Pembuatan Jaket Bagi Siswa Kelas XI Desain Dan Produksi Busana SMKN 1 Sooko
Application of E-jobsheet for Jacket Production Planning for Class XI Students of Fashion Design and Production at SMKN 1 Sooko
Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan e-jobsheet dalam perencanaan pembuatan jaket bagi siswa kelas XI Desain dan Produksi Busana di SMKN 1 Sooko. Latar belakang penelitian ini berfokus pada tantangan yang dihadapi siswa dalam pembelajaran praktik, termasuk kurangnya keaktifan dan keterbatasan media pembelajaran yang ada. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan desain one shot case study, melibatkan 35 siswa sebagai subjek penelitian. Data dikumpulkan melalui observasi aktivitas guru dan siswa, serta penilaian hasil belajar yang mencakup ranah kognitif, afektif, dan psikomotor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan e-jobsheet dapat meningkatkan keaktifan siswa dan hasil belajar mereka, dengan tingkat ketuntasan mencapai 100%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa e-jobsheet merupakan media pembelajaran yang efektif dalam meningkatkan kompetensi siswa dalam perencanaan pembuatan jaket.
Kata Kunci: e-jobsheet, perencanaan pembuatan jaket, hasil belajar.
This study aims to implement e-jobsheets in the planning of jacket production for eleventh-grade students in the Fashion Design and Production program at SMKN 1 Sooko. The background of this research focuses on the challenges faced by students in practical learning, including a lack of engagement and limitations in available learning media. The method used in this study is descriptive quantitative with a one-shot case study design, involving 35 students as research subjects. Data were collected through observations of teacher and student activities, as well as assessments of learning outcomes that encompass cognitive, affective, and psychomotor domains. The results indicate that the implementation of e-jobsheets can enhance student engagement and their learning outcomes, with a completion rate reaching 100%. This study concludes that e-jobsheets are an effective learning medium for improving students' competencies in the planning of jacket production.
Keywords: e-jobsheet, jacket production planning, learning outcomes.