ANALISIS KEBUGARAN JASMANI SMPN 1 SUMENEP dan MTs AL - KARIMIYYAH YANG DILIHAT DARI VO2 MAX, IMT, KONSENTRASI dan PRESTASI BELAJAR SISWA
ANALYSIS OF PHYSICAL FITNESS, SUMENEP 1 STATE MIDDLE SCHOOL AND MTs AL - KARIMIYYAH SEEN FROM VO2MAX, IMT, CONCENTRATION and LEARNING ACHIEVEMENT
Pendidikan jasmani adalah adalah usaha sadar yang dilakukan guru untuk
mengembangkan dan meningkatkan kebugaran jasmani, kemampuan motorik,
kemampuan berpikir dan sikap positif melalui berbagai bentuk aktivitas permainan,
olahraga, dan pendidikan kesehatan sehingga anak dapat menjalani pola hidup sehat
sepanjang hayatnya.
Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk membandingkan kebugaran
jasmani dan prestasi belajar siswa di SMP Negeri 1 Sumenep dan MTs AL –
KARIMIYYAH.
Jenis penelitian ini adalah menggunakan metode penelitian kuantitatif. Sesuai
dengan tujuan dari penelitian yaitu untuk mendapatkan data yang empiris terkait
adakah hubungan antara 3 variabel bebas terhadap 1 variabel terikat yakni tingkat
VO2Max , Index Massah Tubuh (IMT), konsentrasi belajar sebagai variabel bebas
sedangkan tingkat prestasi akademik sebagai variabel terikatnya.
Dari hasil penelitian ini di dapatkan hasil bahwa Sekolah di SMP negeri maupun
SMP swasta sebenarnya tidak ada perbandingan yang signifikan, sehingga yang
terpenting adalah bagaimana siswa tersebut mampu meningkatkan kebugaran jasmani
dan IMT mereka untuk meningkatkan prestasi belajarnya dengan memaksimalkan
sarana dan prasarana yang dimiliki sekolahan tersebut.
Physical education is a conscious effort made by teachers to develop and improve
physical fitness, motor skills, thinking skills and positive attitudes through various forms
of play, sports, and health education activities so that children can live a healthy lifestyle
throughout their lives.
While the purpose of this study was to compare physical fitness and student
achievement at SMP Negeri 1 Sumenep and MTs AL - KARIMIYYAH.
This type of research is to use quantitative research methods. In accordance with
the objectives of the study, namely to obtain empirical data regarding whether there is a
relationship between 3 independent variables and 1 dependent variable, namely VO2Max
level, Body Mass Index (BMI), learning concentration as the independent variable while
the level of academic achievement as the dependent variable.
From the results of this study, it is found that schools in state and private junior
high schools actually do not have a significant comparison, so the most important thing is
how these students are able to improve their physical fitness and BMI to increase their
learning achievement by maximizing the facilities and infrastructure owned by the
school.