PROFIL KONDISI FISIK ATLET HOCKEY PUTRI PAPUA BARAT DI AJANG PON XX 2021
PROFILE OF THE PHYSICAL CONDITION OF WEST PAPUA HOCKEY ATHLETES IN PON XX 2021
Kondisi fisik memegang peranan sangat penting dalam program latihan. Kondisi fisik menjadi fondasi atau awal dalam pembentukan teknik, taktik, strategi maupun pengembangan mental seorang atlet. Tujuan peneitian ini untuk menganalisis kondisi fisik tim hoki ruangan putri Papua Barat dalam persiapan PON XX yang diadakan di Papua. jenis penelitian ini kuantitatif dengan metode pendekatan deskriptif. Subyek penelitiannya adalah 10 atlet putri tim hoki ruangan Papua Barat yang mengikuti persiapan Pekan Olahraga Nasional 2021. Teknik pengumpulan data dengan melakukan beberapa tes yang sesuai dengan norma dan prosedur tes yang standar. Data dikumpulkan dengan menggunakan beberapa instrument tes kondisi fisik antara lain tes push up, curl up, sprint 30 meter, Illinois test, dan bleep test, Pada penelitian ini hasil dari tes kekuatan push up memperoleh hasil tertinggi 36 dan skor terendah 23 dengan skor rata-rata 30,3. Sedangkan tes curl up memiliki skor tertinggi 60 dan skor terendah 31 dengan rata-rata 45,5. Tes kecepatan menggunakan tes sprint 30 meter. memiliki skor tercepat sebesar 4.53 detik dan skor terendah sebesar 4.97 detik dengan rata-rata 4.75 detik. Tes kelincahan menggunakan illinois tes memiliki skor tercepat 17.18 detik dan skor terendah 20.29 detik dengan rata-rata 18.7 detik. Tes daya tahan menggunakan bleep tes memiliki skor tertinggi sebesar 45.2 ml/kg/min dan skor terendah sebesar 30.6 ml/kg/min dengan rata-rata 35.46 ml/kg/min. Kesimpulan penelitian ini yaitu untuk komponen kondisi fisik keckuatan tim hoki ruangan putri Papua Barat termasuk dalam kategori sangat baik. Dalam item tes kecepatan sprint 30 meter tergolong dalam kategori baik. Dalam item tes kelincahan tim hoki ruangan putri Papua Barat tergolong dalam kategori baik. Dalam item tes daya tahan tim hoki ruangan putri masih tergolong dalam kategori yang kurang.
Kata Kunci : Profil, Kondisi Fisik, Hoki Ruangan, PON XX
Physical condition plays a very important role in the exercise program. Physical conditions become the foundation or beginning in the formation of techniques, tactics, strategies and mental development of an athlete. The purpose of this study was to analyze the physical condition of the West Papua women's room hockey team in preparation for the XX PON which was held in Papua. This type of research is quantitative with a descriptive approach method. The research subjects were 10 female athletes from the West Papua room hockey team who took part in the preparation for the 2021 National Sports Week. The data collection technique was by conducting several tests in accordance with the norms and standard test procedures. Data were collected using several physical condition test instruments, including push up tests, curl ups, 30 meter sprints, Illinois test, and bleep tests. In this study, the results of the push up strength test obtained the highest score of 36 and the lowest score of 23 with an average score average 30.3. While the curl up test had the highest score of 60 and the lowest score of 31 with an average of 45.5. The speed test uses a 30 meter sprint test. has the fastest score of 4.53 seconds and the lowest score of 4.97 seconds with an average of 4.75 seconds. The agility test using the illinois test had the fastest score of 17.18 seconds and the lowest score of 20.29 seconds with an average of 18.7 seconds. The endurance test using the bleep test had the highest score of 45.2 ml/kg/min and the lowest score of 30.6 ml/kg/min with an average of 35.46 ml/kg/min. The conclusion of this study is that the physical condition component of the West Papua women's room hockey team is in the very good category. In the 30 meter sprint speed test item, it is in the good category. In the agility test item, the West Papua women's room hockey team was in the good category. In the endurance test item, the women's room hockey team is still classified in the less category.
Keywords: Profile, Physical Condition, Hockey Indoor, PON XX