KEPRIBADIAN TOKOH UTAMA DALAM FILM KEMBANG API PERSPEKTIF PSIKOANALISIS SIGMUND FREUD
THE PERSONALITY OF THE MAIN CHARACTER IN THE MOVIE KEMBANG API FROM THE PSYCHOANALYTICAL PERSPECTIVE OF SIGMUND FREUD
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan bentuk id, ego, dan superego yang dimiliki tokoh utama dalam film Kembang Api. Dilatarbelakangi maraknya isu kesehatan mental dan keinginan untuk bunuh diri, film Kembang Api akan membuka perspektif baru mengenai makna hidup yang sesungguhnya. Metode yang digunakan yaitu metode kualitatif. Sumber data penelitian ini berasal dari film Kembang Api Sutradara Herwin Novianto. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini berupa dialog dan monolog. Data tersebut dihasilkan dari narasi film Kembang Api Sutradara Herwin Novianto yang berkaitan dengan kepribadian tokoh utama. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik pustaka dan Teknik simak-catat. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada pandangan Miles dan Huberman. Teknik keabsahan data penelitian ini dilakukan dengan validitas internal dan reliabilitas intrarater dan interrater. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga data yang mendeskripsikan bentuk id dan dua data yang mendeskripsikan bentuk ego serta tujuh data yang mendeskripsikan bentuk super ego yang dimiliki tokoh utama dalam film Kembang Api perspektif psikoanalisis Sigmund Freud. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa bentuk superego mendominasi pada kepribadian tokoh utama dalam film Kembang Api. Selanjutnya, diperlukan adanya penelitian lanjutan pada film Kembang Api Sutradara Herwin Novianto menggunakan disiplin ilmu lain untuk dijadikan sumbangsih pemikiran di bidang pendidikan bahasa dan sastra Indonesia.
Kata Kunci: Kepribadian, Psikoanalisis, Id, Ego, Superego.
This research aims to describe the forms of id, ego, and super ego owned by the main character in the movie Kembang Api. Against the backdrop of rampant mental health issues and suicidal thoughts, the movie Kembang Api will open a new perspective on the true meaning of life. The method used is qualitative method. The data source of this research comes from the movie Kembang Api directed by Herwin Novianto. The data collected in this research is in the form of dialog and monolog. The data is generated from the narration of the movie Kembang Api directed by Herwin Novianto which is related to the personality of the main character. The data collection technique in this study was carried out using library techniques and listening-recording techniques. The data analysis technique used in this research refers to the views of Miles and Huberman. The data validity technique of this research was carried out with internal validity and intrarater and interrater reliability. The results showed that there were three data describing the id form, two data describing the ego form, and seven data describing the super ego form owned by the main character in the movie Kembang Api from Sigmund Freud's psychoanalysis perspective. Thus, it can be concluded that the super ego form dominates the personality of the main character in the movie Kembang Api. Furthermore, further research is needed on the film Kembang Api directed by Herwin Novianto using other disciplines to contribute ideas in the field of Indonesian language and literature education.
Keyword: Personality, Psychoanalysis, Id, Ego, Superego.