ABSTRAK
TOKOH PEWAYANGAN PRABU KRESNA
DALAM WAYANG PURWA DAN SEKAR WIJAYA KUSUMA SEBAGAI SUMBER IDE PENCIPTAAN
KARYA KRIYA LOGAM
Nama : Nur Hidayati
NIM : 14020124041
Program Studi : Strata 1 (S1)
Jurusan : Pendidikan Seni Rupa
Fakultas : Fakultas Bahasa dan Seni
Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Dra. Indah Chrysanti Angge, M.Sn.
Wayang merupakan salah satu kesenian tradisional di Indonesia, terutama Jawa, Sunda, dan Bali. Bahkan beberapa orang atau kelompok menyebutkan wayang adalah bagian dari kesenian klasik. Salah satu tokoh yang cukup terkenal dalam cerita pewayangan adalah Prabu Kresna. Tokoh ini digambarkan sebagai seorang kesatria dengan tubuh yang tidak begitu tinggi besar namun cukup gagah, berwajah rupawan, juga seorang raja yang adil lagi bijaksana. Perisai atau pegangan berupa Sekar Wijaya Kusuma yang dimilikinya mengantarkan sebuah cerita yang bermuara pada kisahnya bersama Dewi Pratiwi. Hal tersebut yang mendasari penulisan tokoh Prabu Kresna dan Sekar Wijaya Kusuma sebagai sumber ide perwujudan karya skripsi ini.
Proses perwujudan karya melalui beberapa tahapan, yakni berawal dari penemuan ide, penentuan tema, perumusan konsep, proses perwujudan karya hingga proses penyempurnaan. Bahan utama yang digunakan dalam proses perwujudan karya adalah logam tembaga berbentuk plat dengan ketebalan 0.5 mm. Teknik yang digunakan dalam perwujudan karya adalah teknik ukir wudulan, rancapan, dan endak-endakan. Serta tahapan finishing menggunakan proses oksidasi kimia dengan Sn.
Karya yang dibuat dengan ide tokoh pewayangan Prabu Kresna dan Sekar Wijaya Kusuma diwujudkan kedalam empat bentuk karya panel yang tentunya dengan desain yang berbeda. Setiap karya memiliki cerita yang saling berhubungan, yakni hubungan antara Prabu Kresna, Sekar Wijaya Kusuma, dan Dewi Pratiwi.
ABSTRACT
THE CHARACTER OF PRABU KRESNA
IN WAYANG PURWA AND SEKAR WIJAYA KUSUMA AS SOURCES OF CREATION IDEAS
KRIYA LOGAM WORKS
Name : Nur Hidayati
Study Program : S1 Education of Visual Arts
Department : Visual Arts
Faculty : Faculty of Language and Arts
Intstitution : Universitas Negeri Surabaya
Mentor : Dra. Indah Chrysanti Angge M.Sn.
Puppet is one of the traditional arts in Indonesia, especially Javanese, Sundanese and Balinese. Even some people or groups mention puppets as part of classical art. One of the prominent figures in the puppet story is Prabu Kresna. This figure is portrayed as a knight with a body that is not so big but quite handsome, with a beautiful face, also a fair and wise king. The shield or handle in the form of Sekar Wijaya Kusuma that he had ushered in a story that led to his story with Dewi Pratiwi. This is what underlies the writing of the characters Prabu Kresna and Sekar Wijaya Kusuma as the source of the idea of the embodiment of this thesis work.
The process of embodying the work goes through several stages, starting from the discovery of ideas, the determination of themes, the formulation of concepts, the process of embodying the work to the process of improvement. The main material used in the work embodiment process is plate-shaped copper metal with a thickness of 0.5 mm. The technique used in the embodiment of the work is the technique of carving wudulan, rancapan, and endak-endakan. As well as the stages of finishing using the chemical oxidation process with Sn.
The work made with the ideas of puppet characters Prabu Kresna and Sekar Wijaya Kusuma is embodied in four forms of panel works which are of course with different designs. Each work has a related story, namely the relationship between Prabu Kresna, Sekar Wijaya Kusuma, and Dewi Pratiwi.