PENGARUH PROMOSI BERBASIS WISATA EDUKASI DAN INOVASI PRODUK BATIK PECEL TERHADAP VOLUME PENJUALAN
THE EFFECT OF PROMOTION BASED ON EDUCATIONAL TOURISM AND INNOVATION OF PECEL BATIK PRODUCTS ON SALES VOLUME
Usaha Mikro Kecil dan Menengah merupakan organisasi global yang menjalankan berbagai fungsi penting dalam pembangunan ekonomi di seluruh dunia , termasuk Indonesia yang merupakan salah satu negara berkembang di dunia. UMKM yang ada Indonesia seiring berjalannya waktu terus mengalami peningkatan. Akan tetapi selama pandemi mengalami penurunan yang sangat drastis. Salah satunya pada Galeri Batik Murni. Upaya perusahan dalam menangani fenomena tersebut dengan melakukan promosi dan inovasi baru seperti melakukan promosi berbasis wisata edukasi dan inovasi baru batik pecel. Sehingga dengan adanya permasalahan tersebut peneliti memiliki tujuan dalam melakukan penelitian untuk lebih memahami dampak promosi berbasis pariwisata, edukasi, dan inovasi produksi batik pecel terhadap volume penjualan secara simultan dan berurutan. Metode yang digunakan untuk menentukan hubungan antara variabel terikat dan variabel bebas dalam suatu eksperimen dengan menggunakan metode kuantitatif. Besar sampel untuk penelitian ini dihasilkan dengan menggunakan teknik basic random sampling dengan jumlah sampel sekitar 100 orang. Analisis regresi linier berganda, uji t, dan uji F digunakan untuk analisis data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial dan simultan variabel promosi berbasis wisata edukasi, dan variabel inovasi dalam produksi batik pecel berpengaruh signifikan terhadap volume penjualan.
Kata Kunci: Promosi, Inovasi, Volume Penjualan, Wisata Edukasi, Batik Pecel
MSMEs are global organizations that carry out various important functions in economic development, including Indonesia which is one of the developing countries in the world. MSMEs in Indonesia over time continue to increase. However, during the pandemic there has been a very drastic decline. One of them is at the Pure Batik Gallery. The company's efforts to deal with this phenomenon are by carrying out new promotions and innovations such as conducting promotions based on educational tours and new innovations for batik pecel. With these problems, researchers have a goal in conducting research to better understand the impact of tourism-based promotion, education, and batik production innovation on sales volume simultaneously and sequentially. The method used to determine the relationship between variables and independent variables in an experiment using quantitative methods. The sample size for this research was generated using the basic random sampling technique with a sample size of about 100 people. Multiple linear regression analysis, t test, and F test were used for data analysis. The results of this study indicate that partially and simultaneously the promotional variables based on educational tourism, and the innovation variables in the production of batik pecel have a significant effect on sales volume.
Keywords: Promotion, Inovation, Sales Volume, Educational Tourism, Batik Pecel