ABSTRAK
Ainiyah,
Hidayatul . 2020 . Pengaruh Model
Discovery Learning Terhadap Kemampuan Ber p ikir Kritis Siswa
Dalam Materi Kondisi Geografis
Negara-Negara Asean Melalui Atlas Di SMPN 2 Candi Sidoarjo . Tesis, Program Studi S2 Pendidikan IPS, Pascasarjana Universitas Negeri
Surabaya. Pembimbing: (I) Nasution, M. Hum., M.
Ed., Ph. D ., dan (II) Dr.
Nugroho Hari Purnomo, S. P., M. Si .
Kata-kata Kunci: Model Discovery Learning , Kemampuan
Ber p ikir
Kritis .
Penelitian
ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis pengaruh
model pembelajaran
Discovery Learning
dan model pembelajaran konvensional terhadap kemampuan ber p ikir kritis siswa dalam materi kondisi geografis negara-negara ASEAN melalui atlas
pada kelas VIII SMP.
Jenis
penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Subjek penelitian untuk kelas
eksperimen sebanyak 33 siswa kelas VIII-F dan subjek penelitian untuk kelas
kontrol adalah 36 siswa kelas VIII-A. Dalam penelitian ini meggunakan analisis
deskritif. Teknik pengumpulan data dengan metode tes, observasi, angket, dan
dokumentasi.
Berdasarkan hasil analisis
dan pembahasan menunjukkan bahwa rata-rata
aktivitas siswa kelompok eksperimen dengan model Discovery Leraning terhadap semua aspek pada kemampuan berpikir
kritis siswa adalah 66,82 % dan rata-rata aktivitas siswa pada kelompok kontrol
dengan model konvensional (ceramah) terhadap semua aspek pada kemampuan
berpikir kritis siswa adalah 45,74 % . Sedangkan persentase rata-rata aktivitas guru saat mengajar
mengalami peningkatan dari pertemuan I sampai III pada kelompok eksperimen
dengan model Discovery Learning pada
mata pelajaran IPS jika dibandingkan dengan persentase pada kelompok kontrol
terjadi fluktuasi. Serta rata-rata respons siswa
terhadap semua aspek adalah 83,28 % pada kelompok eksperimen dan rata-rata
respons siswa terhadap semua aspek adalah 75,9 % pada kelompok kontrol . Sedangkan data pretest
(kemampuan berpikir kritis siswa) dan posttest
(kemampuan berpikir kritis siswa) menunjukkan bahwa nilai
signifikan atau p value sebesar 0,000. Dengan nilai p-value sebesar 0.000
dimana < 0.05, karena < 0.05 maka H0 ditolak dan Ha
diterima, serta nilai df T-test for Equality of Means pada kelompok eksperimen dan kontrol secara berturut-turut sebesar 65
dan 38,11.
Berdasarkan hal tersebut menunjukkan
bahwa aktivitas guru
dalam pembelajaran IPS memenuhi kriteria baik pada kelompok eksperimen dan
lebih baik dari kelas kontrol, aktivitas siswa dalam meningkatkan kemampuan
berpikir kritis siswa pada kelompok eksperimen lebih baik dari kelas kontrol,
respons siswa memenuhi kategori positif, serta terdapat
pengaruh/perbedaan yang bermakna/signifikan pada taraf signifikan 5% (0.05),
sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Discovery Learning memiliki pengaruh yang bermakna/signifikan terhadap kemampuan berpikir
kritis siswa pada materi kondisi geografis negara-negara ASEAN melalui atlas
dibandingkan dengan model konvensional (ceramah).