ABSTRAK
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 4 SURABAYA PADA MATERI FISIKA FLUIDA STATIS
Nama : Agista Wibiane
NIM : 16030184031
Program Studi : S-1 Pendidikan Fisika
Jurusan : Fisika
Fakultas : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Dr. Z. A. Imam Supardi, M.Si.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik setelah diterapkan model pembelajaran inquiry. Jenis penelitian ini adalah Pre Eksperimental dengan desain penelitian One-Grup Pre-Test Post-Test. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 1,2 dan 3 di SMA Negeri 4 Surabaya Tahun ajaran 2019/2020. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen berupa soal uraian, observasi, dan angket. Data dari penelitian ini yaitu hasil pretest dan post-test yang dianalisis dengan uji t-berpasangan untuk mengetahui keterampilan berpikir kritis peserta didik, lalu dilakukan perhitungan n-gain ketiga kelas, dan analisis angket respon peserta didik. Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa (i) keterlaksanaan pembelajaran inquiry di ketiga kelas memperoleh modus rata-rata kelas sangat baik. (ii) Hasil peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik meningkat secara signifikan pada kelas XI MIPA 1,2, dan 3 berturut-turut 0,80; 0,79; 0,79 dengan kategori tinggi. (iii) Respon peserta didik baik terhadap pembelajaran inquiry dengan skor rata-rata pada kelas XI MIPA 1, 2 dan 3 berturut turut adalah 78%, 74% dan 82%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran inquiry mampu meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik.
Kata kunci : Model pembelajaran inquiry dan Keterampilan Berpikir Kritis