Palem Putri (Veitchia merillii) merupakan tanaman cosmopolitan di daerah tropis dan subtropis termasuk di Indonesia. Pada biji palem putri terkandung alkaloid, flavonoid, terpenoid, kuinon, polifenol/tannin yang dapat dimanfaatkan sebagai pewarna alami. Tujuan penelitian ini adalah untuk 1) mengetahui pengaruh massa dan jenis mordan terhadap hasil jadi pewarnaan menggunakan biji palem putri (veitchia merillii) pada tunik berbahan stretch denim dengan teknik shibori ditinjau dari aspek ketajaman warna, daya serap warna dan kejelasan motif, 2) mengetahui hasil pewarnaan terbaik menggunakan massa dan jenis mordan terhadap hasil jadi pewarnaan biji palem putri (veitchia merillii) pada tunik berbahan stretch denim dengan teknik shibori ditinjau dari aspek ketajaman warna, daya serap warna dan kejelasan motif.
Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan variabel bebas yaitu jenis mordan (soda abu dan tawas) dan massa mordan (130 gram, 150 gram dan 170 gram). Variabel terikat dalam penelitian ini yaitu hasil jadi pewarnaan biji palem putri (veitchia merillii) dengan teknik shibori pada tunik menggunakan bahan stretch denim yang meliputi ketajaman warna, daya serap warna, dan kejelasan motif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi. Data diolah menggunakan metode analisis statistic anava ganda dengan bantuan SPSS24 dan taraf signifikan < 0.05.
Hasil analisis anava ganda diketahui bahwa tidak terdapat pengaruh interaksi jenis dan massa mordan terhadap hasil pewarnaan. Hasil analisis menunjukkan adanya pengaruh jenis mordan terhadap pewarnaan biji palem putri ditinjau dari aspek ketajaman warna, daya serap warna dan kejelasan motif. Massa mordan diketahui memiliki pengaruh terhadap ketajaman warna dan daya serap warna, tetapi tidak memiliki pengaruh terhadap kejelasan motif.
The Princess Palm (veitchia merillii) is a cosmopolitan plant its existence is found in tropical and subtropical regions, include in Indonesia. Princess palm seeds contain alkaloids, flavonoids, terpenoids, quinones, polyphenols / tannins which can be used as natural dyes. The purpose of this research is 1) to find out how the effect of mass and type of mordan to result dyeing of princess palm seed (veitchia merillii) on stretch denim tunics with shibori techniques with Soda Ash (Na2CO3) mordan and alum(Al2SO4) reviewed from the aspect of color sharpness, color absorption and motive clarity, 2) to find the best result of mass and type of mordan to result dyeing of princess palm seed (veitchia merillii) on stretch denim tunics with shibori techniques with Soda Ash (Na2CO3) mordan and alum (Al2SO4) reviewed from the aspect of color sharpness, color absorption and motive clarity.
This type of research is an experiment with independent variables the mordant type of (soda ash (Na2CO3) and alum (Al2SO4)) with mordant mass (130 grams, 150 grams and 170 grams). The dependent variables in this research is the results of dyeing princess palm seeds with shibori technique on stretch denim tunics which include color sharpness, color absorption and motive clarity. The techniques of collecting data is using observation techniques. Processed data by analysis of multiple anova statistical method with SPSS 24 and a significant level of <0.05.
The result of two-way anava analysis is founded that there is no influence of type and mass mordant interaction on the result of dyeing. The result analysis founded which there is influence of mordant type on the results of princess palm seed dyeing in terms of color sharpness and color absorption and the clarity of the motif. For mordant mass it affects to color sharpness and color absorption with the best mass of 150 grams, while the clarity of the motif is not influenced by the mordan masses.