STABILISASI TANAH EKSPANSIF MENGGUNAKAN SERBUK CANGKANG TELUR DENGAN TAMBAHAN KAPUR SEBAGAI ZAT ADITIF
EXPANSIVE SOIL STABILIZATION USING EGGSHELL POWDER WITH ADDITIONAL LIME AS AN ADDITIVE
Tanah merupakan dasar dari suatu struktur bangunan. Setiap daerah memiliki karakteristik dan sifat-sifat tanah yang bervariasi. Tanah terdiri dari berbagai macam partikel diantaranya batuan ukuran besar, kerikil, pasir, lanau, lempung dan koloid. Tanah ekspansif sering kali menjadi masalah bagi beberapa perusahaan penyedia jasa konstruksi karena memliki sifat yang buruk.Tindakan stabilisasi tanah ekspansif adalah sebuah metode dapat mengurangi sifat kurang baik pada tanah ekpansif.
Serbuk cangkang telur merupakan limbah organik yang hampir setiap harinya dan belum termanfaatkan dengan baik. Penggunaan cangkang telur sebagai bahan campuran perbaikan tanah ini dapat menjadi salah satu pemanfaatan limbah cangkang telur. Kapur merupakan salah salah satu bahan kimia yang menjadi bahan untuk stabilisasi tanah. Kapur mengandung zat pozzolan yaitu zat yang sama dengan kandungan Semen Portland yang pada kadar dan perlakuan tertentu memberikan reaksi terhadap perubahan sifat mekanis tanah ekspansif.
Berdasarkan uraian diatas, penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan serbuk cangkang telur pada tanah ekspansif terhadap batas cair dan plastic limit.
Soil is the foundation of building structure. Every region has different characteristic and quality of soil. Soil consists of many particel such as stones, gravel, sand, silt, clay, and colloid. Expansive soil frequently cause problem for several building construction company because of its bad quality. Stabilisation of soil is a metode that can reduce bad quality of expansive soil.
Eggshell powder is an organic waste that produce everyday and still can’t be used maximally. The use of eggshell powder as a mixture for soil quality improvement is one of utilization of eggshell waste. Lime is one of chamical that can be material for stabilisation. Lime consists of pozzolan that is a substance that has same content with Portland cement in rate and certain treatment give reaction to change of soil properties.
Based on description above, this experiment has purpose for knowing the effect of adding eggshell powder in expansive soil to liquid limit and plastic limit.