PENERAPAN QUIZLET DALAM PEMBELAJARAN KOSAKATA PADA SISWA SEKOLAH DASAR
THE IMPLEMENTATION OF QUIZLET IN TEACHING VOCABULARY TO ELEMENTARY SCHOOL STUDENTS
Pembelajaran kosakata pada usia dini sangatlah penting karena kosakata memiliki peranan yang signifikan dalam Bahasa Inggris. Oleh karena itu, para guru perlu mengadopsi metode, bahan ajar, serta media pembelajaran yang mendukung untuk memfasilitasi proses pembelajaran dan meningkatkan penguasaan kosakata siswa. Salah satu media pembelajaran efektif yang dapat digunakan oleh para guru adalah Quizlet. Namun, implementasi Quizlet untuk pengajaran kosa kata di sekolah dasar masih perlu dieksplorasi, karena masih menjadi topik yang kurang dipelajari. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi guru sekolah dasar terhadap Quizlet sebagai media pembelajaran bahasa Inggris, serta mendeskripsikan bagaimana penerapan Quizlet di kelas. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan wawancara dan observasi sebagai teknik pengumpulan data yang melibatkan tiga guru sekolah dasar sebagai subjek penelitian. Instrumen penelitian yang digunakan meliputi panduan wawancara, lembar observasi, dan field notes.
Temuan menunjukkan bahwa para guru memiliki persepsi positif terhadap Quizlet. Quizlet dianggap lebih efektif daripada metode pembelajaran tradisional. Fitur Quizlet seperti study set, Flashcards, Match, dan instant feedback membuat proses pengajaran dan pembelajaran menjadi lebih mudah diakses, menyenangkan, dan menarik. Namun terdapat beberapa tantangan, seperti pengawasan yang terbatas, masalah konektivitas internet, perbedaan kemampuan teknologi di antara siswa, dan motivasi siswa untuk belajar secara mandiri. Untuk mengatasi tantangan-tantangan tersebut, para guru merekomendasikan untuk selalu mengawasi siswa, menyediakan koneksi internet yang stabil, serta memberikan bimbingan dan dukungan kepada siswa sesuai kebutuhan mereka.
Penerapan Quizlet sebagai media pembelajaran untuk mengajarkan kosakata bahasa Inggris kepada siswa sekolah dasar dinilai berhasil. Guru mengajarkan kosakata yang bersumber dari buku sekolah dan sumber belajar lainnya, serta mengikuti model SAMR dengan memasukkan aktifitas pre, whilst, dan post dalam pelajaran. Fitur-fitur Quizlet, seperti Flashcards, Learn, Write, Spell, Test, Match, dan Live modes, digunakan dengan baik secara offline maupun online dalam dua pertemuan. Guru memberikan bimbingan dan dukungan sepanjang proses implementasi dan memastikan bahwa semua siswa dapat aktif berpartisipasi dan mendapatkan manfaat dari kegiatan pembelajaran tersebut. Meskipun menghadapi tantangan terkait konektivitas internet, para siswa berhasil mengoperasikan berbagai mode Quizlet, menyelesaikan latihan-latihan dengan sukses, dan meraih skor yang tinggi. Secara keseluruhan, Quizlet dipandang secara positif oleh para guru sekolah dasar dan telah berhasil diimplementasikan sebagai media pembelajaran yang efektif dalam mengajar kosakata bahasa Inggris.
Kata Kunci: Quizlet, Media Pembelajaran, Persepsi Guru Sekolah Dasar, Pembelajaran Kosakata.
Teaching vocabulary at an early stage is crucial due to its significance in the English language. Teachers need to employ effective methods, materials, and learning media to facilitate the learning process and improve students' vocabulary acquisition. One effective learning media that teachers can use is Quizlet. However, there is still a need to explore the implementation of Quizlet for teaching vocabulary in elementary school, as it remains an understudied topic. Hence, this research aims to find out elementary school teachers' perceptions of Quizlet as a learning media for teaching English and to describe how Quizlet is implemented in the classroom. A descriptive qualitative method is employed, utilizing interviews with three elementary teachers as subjects and class observation as a data collection technique with interview guidelines, observation sheets, and field notes as research instruments.
The findings reveal that teachers perceive Quizlet positively, considering it more effective than traditional learning methods. Quizlet's features, such as study sets, flashcards, match games, and instant feedback, make teaching and learning more accessible, enjoyable, and engaging. However, challenges such as limited supervision, internet connectivity issues, varying technological proficiency among students, and student motivation for independent learning are identified. To address these challenges, teachers recommend close monitoring, stable internet connections, and providing guidance and support to students as needed.
The implementation of Quizlet as a learning medium for teaching English vocabulary to elementary students is observed to be successful. Vocabulary is sourced from the school book and other materials, and the SAMR model is followed, incorporating pre-, whilst- and post-activities in lessons. Quizlet's features, including Flashcards, Learn, Write, Spell, Test, Match, and Live modes, are utilized offline and online over two meetings.
The teacher provides guidance and support throughout the implementation process, ensuring all students can participate and benefit from the activities. Despite challenges related to internet connectivity, the students successfully navigated the various Quizlet modes, completed exercises, and achieved high scores. Overall, Quizlet is perceived positively by elementary teachers and has been successfully implemented as a learning medium for teaching English vocabulary.
Keywords: Quizlet, Learning Media, Elementary School Teacher Perceptions, Teaching Vocabulary.