Abstrak
Pelecehan seksual onLine yang terjadi diberbagai negara dapat terjadi melalui sexchatting. Fitur People Nearby dalam aplikasi Line dengan metode baru mencari pertemanan menggunakan Global Positioning System (GPS) dapat menjadi perantara pelaku melakukan pelecehan seksual. Praktik pelecehan seksual berlangsung diawali dengan aktivitas chat berupa obrolan aktivitas sehari-hari dan seputar profil diri. Kemudian pelaku mulai mengirimkan konten seks diantaranya tanda, simbol seks, bagian tubuh tertentu, bahkan video seks. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis praktik-praktik pelecehan seksual di media sosial pengguna fitur People NearbyLine serta untuk mengidentifikasi teks dari pelaku pelecehan seksual pada fitur People NearbyLine. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif Perpekstif Teori Kritis Pierre Bourdiue. Subjek pelitian yaitu penguna aplikasi line fitur People Nearby. Teknik analisis data yaitu teknik analisis semiotic M.A.K Halliday. Hasil penelitian menunjukan bahwasanya interaksi dengan mengunakan aplikasi Line fitur People Nearby tidak dapat digeneralisasikan buruk. Melainkan terdapat beberapa pengguna yang melakukan perilaku menyimpang menumpang pada fitur aplikasi ini. Diantaranya mengunakan gambar berupa foto profil yang mengindikasikan adanya indikasi ketertarikan tehadap perilaku seksual. Selain itu terdapat aktivitas beranda yang berisikan status teks maupun video yang berhubungan dengan perilaku seksual. Kemudian melalui hubungan interaksi dalam kelompok yang berupa grup maupun komunitas, dan komentar yang mengarah pada pembahasan sexualitas. Pelecehan sexual Online berdampak bagi pelaku maupun korban. pelaku berupaya untuk mengungkap tubuh perempuan dengan tujuan objek pemuas nafsu. Sedangkan korban akan tertekan secara psikis.
Kata kunci : (pelecehan seksual, semiotik, online )
Abstract
Online sexual harassment that occurs in various countries can occur through sexchatting. The People Nearby feature in the Line application with a new method of seeking friendship using the Global Positioning System (GPS) can be an intermediary for perpetrators of sexual harassment. The practice of sexual harassment takes place beginning with chat activities in the form of chat activities daily and around the profile of self. Then the offender starts sending sex content including signs, sex symbols, certain body parts, even sex videos. This research was conducted with the aim to analyze the practices of sexual harassment on social media users of the People NearbyLine feature and to identify the text of sexual harassers in the People NearbyLine feature. This study uses the qualitative research method of Pierre Bourdiue's Critical Theory of Critical Theory. Subjects are users of the People Nearby feature line application. Data analysis technique is the M.A.K Halliday semiotic analysis technique. The results showed that interaction using the People Nearby feature Line application cannot be generalized poorly. But there are some users who perform aberrant behavior riding on the features of this application. Among them using pictures in the form of profile photos that indicate an indication of interest in sexual behavior. In addition there are home activities that contain text and video status related to sexual behavior. Then through the interaction of interactions in groups in the form of groups and communities, and comments that lead to the discussion of sexuality. Online sexual harassment impacts both perpetrators and victims. the perpetrator seeks to uncover a woman's body with the aim of satisfying the object of lust. While the victim will be psychologically depressed.
Keywords: (sexual harassment, semiotics, online)