Analisis Yuridis Tindakan Perkosaan Terhadap Jenazah di Indonesia
Juridical Analysis of Rape Acts Against Bodies in Indonesia
Kasus perkosaan terhadap jenazah telah banyak terjadi di Indonesia. Namun penegak hukum mengalami kesulitan untuk menjerat pelaku karena tidak ada peraturan yang tegas. Tindak pidana memperlakukan jenazah secara tidak beradab dalam Pasal 271 KUHP Baru kemungkinan dapat menjangkau tindakan perkosaan terhadap jenazah. Namun frasa tersebut masih kabur karena maknanya terlalu luas sehingga menimbulkan multitafsir. Berbeda dengan Inggris yang secara khusus mengatur dalam Section 70 Sexual Penetration of A Corpse Sexual Offences Act 2000. Rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana interpretasi makna tindak pidana memperlakukan jenazah secara tidak beradab dalam Pasal 271 KUHP Baru?; dan (2) Apakah tindakan perkosaan terhadap jenazah dapat dikualifikasi sebagai tindak pidana memperlakukan jenazah secara tidak beradab sebagaimana Pasal 271 KUHP Baru?. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum normatif dengan menggunakan 3 (tiga) pendekatan yaitu statute approach, conceptual approach, dan comparative approach. Hasil dari peneltiian ini menunjukan bahwa tindakan tidak beradab kepada jenazah dapat mencakup perilaku yang merendahkan, merusak, merampas, melakukan tindakan tidak senonoh atau tidak patut terhadap jenazah. Perkosaan terhadap jenazah merupakan tindakan yang sangat tidak bermoral dan melanggar hak serta martabat jenazah. Oleh karena itu, berdasarkan analisis unsur-unsur Pasal 271 KUHP Baru, maka tindakan perkosaan terhadap jenazah dapat dikategorikan sebagai tindak pidana memperlakukan jenazah secara tidak beradab. Namun rumusan Pasal 271 KUHP Baru tetap tidak memenuhi asas lex certa. Formulasi kebijakan hukum pidana kedepannya diharapkan memperhatikan asas-asas hukum pidana serta dapat berpedoman pada Sexual Offences Act 2003 yang mengatur secara jelas dan tegas.
Many cases of rape of corpses have occurred in Indonesia. However, law enforcers have difficulty catching the perpetrators because there are no strict regulations. The crime of treating a corpse in an uncivil manner in Article 271 of the New Criminal Code could possibly amount to rape of a corpse. However, this phrase is still unclear because its meaning is too broad, giving rise to multiple interpretations. This is different from England which specifically regulates Section 70 Sexual Penetration of a Corpse Sexual Offenses Act 2000. The formulation of the problems raised in this research is (1) How is the interpretation of the meaning of the crime of treating a corpse uncivilized in Article 271 of the New Criminal Code?; and (2) Can the act of raping a corpse be qualified as a criminal act of treating a corpse in an uncivilized manner as stated in Article 271 of the New Criminal Code? This research uses a type of normative legal research using 3 (three) approaches, namely statute approach, conceptual approach, and comparative approach. The results of this research show that uncivilized actions towards corpses can include behavior that degrades, damages, robs, commits indecent or inappropriate acts towards corpses. Raping a corpse is a very immoral act and violates the rights and dignity of the corpse. Therefore, based on an analysis of the elements of Article 271 of the New Criminal Code, the act of raping a corpse can be categorized as a criminal act of treating a corpse in an uncivilized manner. However, the formulation of Article 271 of the New Criminal Code still does not fulfill the principle of lex certa. Future criminal law policy formulations are expected to pay attention to the principles of criminal law and be guided by the Sexual Offenses Act 2003 which regulates it clearly and firmly.