Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan seberapa besar pengaruh prestasi belajar, pengalaman praktek berwirausaha, dan self-efficacy terhadap kesiapan berwirausaha siswa.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif expost facto. Analisis data penelitian yang digunakan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan Motode analisis WarpPLS. Permodelan dengan menggunakan WarpPLS melibatkan hubungan antar variabel dan permodelan indikator secara simultan.
Hasil penelitian menunjukkan pengaruh secara langsung prestasi belajar berpengaruh negatif terhadap kesiapan berwirausaha siswa sebesar -0,08 dengan p=0,17, pengalaman praktek berwirausaha berpengaruh signifikan terhadap kesiapan berwirausaha siswa sebesar 0,30 dengan p=<0,01, self-efficacy berpengaruh signifikan terhadap kesiapan berwirausaha siswa sebesar 0,25 dengan p=<0,01, prestasi belajar siswa tidak berpengaruh terhadap self efficacy siswa sebesar 0,09 dengan p=0,13, pengalaman praktek berwirausaha berpengaruh signifikan terhadap self-efficacy sebesar 0,60 dengan p < 0,01, dan prestasi belajar berpengaruh signifikan terhadap pengalaman praktek berwirausaha sebesar 0,27 dengan p <0,01, sedangkan pengaruh secara tidak langsung melalui mediasi 2 segmen variabel prestasi belajar berpengaruh signifikan terhadap self-efficacy melalui pengalaman praktik berwirausaha sebesar 0,159 dengan p = 0,003. dan pengaruh secara tidak langsung melalui media 3 segmen variabel prestasi belajar, Pengalaman Praktik wirausaha berpengaruh tidak signifikan signifikan terhadap Kesiapan Berwirausaha siswa melalui self-efficacy sebesar 0,040 dengan p = 0,202.
Kata Kunci : Prestasi Belajar Prakarya dan kewirausahaan, Pengalaman Praktek berwirausaha, Self-efficacy, Kesiapan berwirausaha
This study aims to analyze and describe how much influence learning achievement, entrepreneurial practice experience, and self-efficacy on student entrepreneurship readiness.
This study uses an ex post facto quantitative approach. Analysis of research data used using Structural Equation Modeling (SEM) with the method of WarpPLS analysis. Modeling using WarpPLS involves simultaneous relationships between variables and modeling indicators.
The results showed that the direct effect of learning achievement negatively affected students 'entrepreneurial readiness of -0.08 with p = 0.17, the entrepreneurial practice experience had a significant effect on students' entrepreneurial readiness of 0.30 with p = <0.01, self-efficacy significant effect on student entrepreneurship readiness of 0.25 with p = <0.01, student learning achievement does not affect student self-efficacy by 0.09 with p = 0.13, entrepreneurial practical experience has a significant effect on self-efficacy of 0, 60 with p <0.01, and learning achievement has a significant effect on entrepreneurial practice experience of 0.27 with p <0.01, while indirect influence through mediation of 2 segments of learning achievement variables has a significant effect on self-efficacy through experience in entrepreneurial practice equal to 0.159 with p = 0.003. and the influence indirectly through the 3 segments of the learning achievement variable, the experience of entrepreneurial practice has no significant significant effect on students' entrepreneurial readiness through self-efficacy of 0.040 with p = 0.202
Keywords : Craft and Entrepreneurship Learning Achievement, Entrepreneurship Practice Experience, Self-efficacy, Entrepreneurship Readiness