Analisis Tingkat Kejenuhan Siswa Dalam Pembelajaran Daring PJOK Di SMP Negeri 5 Sidoarjo
Awal mula permasalahan ini disebabkan oleh Corona Virus Disease (Covid-19) yang berdampak buruk bagi dunia pendidikan, khususnya di Indonesia. Yang awalnya belajar secara tatap muka, kini menjadi pembelajaran daring. Khususnya dalam pembelajaran PJOK yang dulu pembelajaran dilakukan langsung di sekolah, kini menjadi pembelajaran daring akibat pandemi Covid-19 ini. Serta pemberian tugas yang berlebihan, sehingga berdampak pada siswa, salah satunya adalah kejenuhan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kejenuhan siswa dalam pembelajaran daring PJOK. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 5 Sidoarjo dengan jumlah siswa sebanyak 264 siswa, metode yang digunakan adalah purposive sampling kelas, dan kelas yang terpilih adalah IX-2 dan IX-5 yang berjumlah 66 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen dari School Burnout Inventory (SBI) yang telah diterjemahkan ke dalam bentuk bahasa Indonesia yang diukur dengan skala Likert. Untuk metode pengumpulan data, adalah menyebarkan link Google Form di grup WhatsApp. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kejenuhan siswa kelas IX-2 dan IX-5 menunjukkan persentase 24,47% untuk keseluruhan jawaban dari responden dan masuk dalam persentase kuartil predikat sedang pada tingkat kejenuhan keseluruhan siswa. Sedangkan pada setiap indikatornya mendapat nilai rata-rata 3,1 pada indikator pertama, sehingga masuk kriteria mean predikat sedang untuk tingkat kejenuhannya. Lalu pada indikator kedua mendapat nilai rata-rata 3,3 yang masuk dalam kriteria mean predikat tinggi untuk tingkat kejenuhannya. Dan indikator ketiga mendapat nilai rata-rata 3,5 sehingga masuk dalam kriteria mean predikat tinggi untuk kejenuhannya.
Initially, this problem was caused by the Corona Virus Disease (Covid-19) which had a negative impact on the world of education, especially in Indonesia. What started out as face-to-face learning is now online learning. Especially in PJOK learning, where previously learning was done directly at school, now it has become online learning due to the Covid-19 pandemic. As well as giving excessive assignments, so that it has an impact on students, one of which is boredom. The purpose of this study was to determine the level of student saturation in PJOK online learning. This research is a quantitative descriptive research. The population in this study were class IX students of SMP Negeri 5 Sidoarjo with a total of 264 students. The method used was class purposive sampling, and the selected classes were IX-2 and IX-5, totaling 66 students. The data collection technique uses instruments from the School Burnout Inventory (SBI) which have been translated into Indonesian as measured by a Likert scale. For the data collection method, is to share the Google Form link in the WhatsApp group. The results of this study indicate that the saturation level of students in grades IX-2 and IX-5 shows a percentage of 24.47% for all answers from respondents and is included in the percentage of the middle predicate quartile in the overall saturation level of students. Meanwhile, for each indicator, the average value is 3.1 for the first indicator, so that it is included in the criteria for the mean predicate being the level of saturation. Then the second indicator gets an average value of 3.3 which is included in the criteria for a high mean predicate for its saturation level. And the third indicator gets an average value of 3.5 so that it is included in the criteria for a high mean predicate for saturation.
Keywords: student saturation level; online learning; PJOK