IMPLEMENTASI MEDIA MIND MAPPING TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI SAINS ANAK DISLEKSIA
IMPLEMENTATION OF MIND MAPPING MEDIA ON THE SCIENCE LITERACY ABILITIES OF DYSLEXIA CHILDREN
Literasi menjadi suatu kemampuan dasar yang dibutuhkan setiap orang di era globalisasi ini untuk berhubungan dengan orang lain tanpa dibatasi oleh waktu dan tempat. Seorang individu dapat mengembangkan potensi mereka dengan maksimal dan mencapai segala sesuatu yang diharapkan menggunakan kemampuan literasi yang baik. Salah satu kemampuan literasi yang dibutuhkan oleh peserta didik khususnya peserta didik dengan disleksia adalah kemampuan literasi sains. Dengan kemampuan tersebut peserta didik dengan disleksia diharapkan dapat menganalisis, mengkomunikasikan dan menyelesaikan permasalahan ilmiah yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh yang signifikan dari pengimplementasian media Mind Mapping terhadap kemampuan literasi sains anak disleksia di SMP Al-Ahmad Krian Sidoarjo.
Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian pra-eksperimen (pre-experimental design) dengan desain one group pretest-posttest design. Teknik analisis yang digunakan adalah statistik nonparametric dengan uji Wilcoxon SPSS versi 26.0. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata sebelum perlakuan sebesar 48,5 dan rata-rata setelah perlakuan adalah 80. Dari pengujian statistik Wilcoxon SPSS didapatkan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) 0,026 lebih kecil dari nilai signifikansi 0,05 (0,026<0,05) sehingga diperoleh H0 ditolak dan Ha diterima. Implementasi media mind mapping memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan kemampuan literasi sains anak disleksia di SMP Al-Ahmad Krian Sidoarjo, karena Z hitung lebih besar dari pada Z tabel. Penelitian ini berimplikasi pada strategi media pembelajaran yang dapat digunakan oleh guru dalam pembelajaran IPA.
Kata kunci: mind mapping, literasi sains, disleksia.
Literacy is a basic ability that everyone needs in this era of globalization to connect with other people without being limited by time and place. An individual can develop their potential to the maximum and achieve everything they hope for using good literacy skills. One of the literacy skills needed by students, especially students with dyslexia, is scientific literacy skills. With these abilities, students with dyslexia are expected to be able to analyze, communicate and solve scientific problems that occur in everyday life. The aim of this research is to determine the significant influence of implementing Mind Mapping media on the scientific literacy abilities of dyslexic children at Al-Ahmad Krian Middle School, Sidoarjo.
The research method used is a quantitative approach with a pre-experimental research type (pre-experimental design) with a one group pretest-posttest design. The analysis technique used is nonparametric statistics with the Wilcoxon SPSS version 20.0 test. The research results showed that the average value before treatment was 48.5 and the average after treatment was 80. From the Wilcoxon SPSS statistical test, the Asymp value was obtained. Sig. (2-tailed) 0.026 is smaller than the significance value of 0.05 (0.026<0.05) so that H0 is rejected and Ha is accepted. Thus, it can be stated that there is a significant influence from the implementation of mind mapping media on the scientific literacy abilities of dyslexic children at Al-Ahmad Krian Middle School, Sidoarjo. This research has implication for learning media strategies that can be used by theaschers in science learning.
Key words: mind mapping, scientific literacy, dyslexia.