Implementasi Pathfinding dengan Algoritma A* pada Aplikasi Indoor Navigation Menggunakan Unity Navmesh
Implementation of Pathfinding with A* Algorithm in Indoor Navigation Applications Using Unity Navmesh
Saat ini sistem indoor navigasi sudah banyak diterapkan dan dikembangkan di beberapa tempat mengingat banyaknya gedung yang memiliki ratusan ruangan. Sistem indoor navigasi saat ini banyak dimanfaatkan sebagai pengganti GPS yang tidak dapat bekerja secara optimal apabila berada di dalam ruangan, biasanya sistem indoor navigasi ini bekerja dengan cara memanfaatkan wifi pada sebuah gedung untuk menentukan posisi pengguna sehingga sistem dapat mencarikan rute terbaik menuju lokasi yang ingin pengguna tuju. Namun, sistem tersebut masih tidak dapat menampilkan posisi yang detail didalam ruangan dan interaksi pengguna dengan aplikasi masih berupa peta dengan susunan ruangan dua dimensi. Maka dibuatlah sistem indoor navigasi berbasis augmented reality. Algoritma yang digunakan untuk penentuan rute dalam sistem ini adalah algoritma A* dan Unity Navmesh sebagai navigasinya. Pada penelitian ini, Studi kasus dilakukan di rumah penulis. HasilĀ uji akurasi pathfinding yang didapatkan pada penelitian ini menggunakan algoritma A* dan Unity Navmesh yaitu mendapatkan ketepatan 100% dengan margin kesalahan rata- rata 0.226 meter dan kecepatan pencarian rute rata-rata 24,857 mS.
Currently, the indoor navigation system has been widely implemented and developed in several places considering the number of buildings that have hundreds of rooms. The indoor navigation system is currently widely used as a substitute for GPS which cannot work optimally when indoors, usually this indoor navigation system works by utilizing wifi in a building to determine the user's position so that the system can find the best route to the location that the user wants to go. However, the system still cannot display detailed positions in the room and user interaction with the application is still a map with a two-dimensional arrangement of the room. Then made an indoor navigation system based on augmented reality. The algorithm used for route determination in this system is the A* algorithm and Unity Navmesh as the navigation. The case study was conducted at the author's house in this study. The results of the pathfinding accuracy-test obtained in this study using the A* and Unity Navmesh algorithm are getting 100% accuracy with an average error margin of 0.226 meters and an average route search speed of 24,857 mS.