PENGEMBANGAN PERMAINAN LATAKAR SEBAGAI MEDIA LATIHAN KARATE
DEVELOPMENT OF LATAKAR GAMES AS A KARATE TRAINING MEDIUM
Nama : Ocha Nurul Annisa
NIM : 22060464096
Program Studi : S1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Fakultas : Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan
Nama Lembaga.: Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Arifah Kaharina, S.Pd., M.Kes.
Penelitian bertujuan guna mengembangkan serta menghasilkan media latihan berbasis permainan LATAKAR (Ular Tangga Karate) yang layak, menarik, serta identik dengan karakter siswa sekolah dasar. Media ini dirancang guna memperkuat keterlibatan dan motivasi belajar siswa untuk menguasai teknik dasar karate melalui pendekatan menyenangkan dan interaktif. Jenis penelitian adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Populasi penelitian 80 siswa ekstrakurikuler karate di SDN Lidah Kulon 1/464 Surabaya, dengan 50 siswa menjadi sampel yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian meliputi lembar validasi ahli materi, lembar validasi ahli media, serta angket respons siswa terhadap produk. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif menggunakan teknik persentase kelayakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media permainan LATAKAR memperoleh nilai validasi ahli sebesar 97,5% (kategori sangat layak) dan skor respons siswa sebesar 96,85% (kategori sangat positif), tanpa rekomendasi revisi dari validator. Media ini terbukti valid, praktis, dan menarik guna digunakan pada latihan karate di sekolah dasar karena mampu memadukan unsur permainan edukatif, aktivitas fisik, dan karakter siswa.
Kata kunci: ADDIE; Ekstrakurikuler; Karate; Latihan Dasar; Media Latihan; Pengembangan; Permainan Edukatif
Name : Ocha Nurul Annisa
Study Program : S1 Physical Education, Health, and Recreation
Faculty : Faculty of Sports Science and Health
Name of Institution : Universitas Negeri Surabaya
Advisor : Arifah Kaharina, S.Pd., M.Kes.
The study aims to develop and produce a suitable, interesting, and student-friendly LATAKAR (Karate Snakes and Ladders) game-based learning medium. This medium is designed to strengthen student engagement and motivation to master basic karate techniques through a fun and interactive approach. The study is a Research and Development (R&D) study using the ADDIE development model. The research population consisted of 80 karate extracurricular students at SDN Lidah Kulon 1/464 Surabaya, with 50 students selected as samples using purposive sampling. The research instruments included a material expert validation sheet, a media expert validation sheet, and a student response questionnaire regarding the product. The data were analyzed descriptively and quantitatively using the feasibility percentage technique. The results showed that the LATAKAR game media obtained an expert validation score of 97.5% (very feasible category) and a student response score of 96.85% (very positive category), with no recommendations for revision from the validators. This media proved to be valid, practical, and interesting for use in karate training in elementary schools because it was able to combine elements of educational games, physical activities, and student character.
Keywords: ADDIE; Basic Training; Educational Game; Extracurricular; Karate; Media Development; Training Media.