PENGEMBANGAN E-LKPD INTERAKTIF BERBASIS PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING (POGIL)
DEVELOPMENT OF INTERACTIVE E-LKPD BASED ON PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING (POGIL)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) kelayakan pengembangan bahan ajar E-LKPD untuk mengevaluasi pembelajaran ekonomi berbasis Process Oriented Guided Inquiry Learning dan (2) keefektifan bahan ajar E-LKPD dalam meningkatkan hasil belajar siswa yang diukur melalui pre-test dan post-test. Penelitian ini mengadopsi desain penelitian pengembangan dengan menggunakan model ADDIE, yang terdiri dari lima tahap: Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Uji coba produk melibatkan 62 siswa kelas XI di SMAN 18 Surabaya dengan menggunakan desain non-equivalent control group .design. Data dianalisis dengan menggunakan Uji N-Gain Score dan Uji Independent Sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor validasi dari ahli materi dan ahli media sebesar 86,7%, dikategorikan sangat layak. Respon siswa rata-rata 89%, sedangkan respon guru rata-rata 90,5%, keduanya dikategorikan sangat praktis. Uji N-Gain Score menghasilkan nilai 77,2% yang dikategorikan efektif, dan uji Independent Sample t-test menunjukkan tingkat signifikansi 0,001 < 0,05. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa E-LKPD berbasis POGIL efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa.
Kata Kunci: E-LKPD, POGIL, ADDIE, Hasil Belajar
This study aims to determine (1) the criteria for developing E-LKPD teaching materials designed to evaluate economics learning based on Process Oriented Guided Inquiry Learning and (2) their effectiveness in improving students' academic performance, evaluated through pre-tests and post-tests. This study adopts development research design utilizing the ADDIE model, comprising five stages: analyze, design, development, implementation, and evaluation. The product trial involving 62 grade XI students at SMAN 18 Surabaya was executed using a non-equivalent control group .design. The data were analyzed applying the N-Gain Score Test and Independent Sample t-test. The results indicate that the average validation score from material and media experts was 86.7%, categorized as “Very Feasible”. Student responses averaged 89%, and teacher responses averaged 90.5%, both deemed as “Very Practical”. The N-Gain Score test yielded a score of 77.2%, categorized as effective, and the Independent Sample t-test indicated a significance level of 0.001 < 0.05. Therefore, it can be concluded that the E-LKPD based on POGIL is effective in enhancing students learning outcomes.
Keywords: E-LKPD, POGIL, ADDIE, Learning Outcomes