Numerasi Siswa SMP Dalam Menyelesaikan Soal Setara AKM Ditinjau Dari Adversity Quotient
Numeracy Of Junior High School Students in Solving AKM.Level Questions Viewed From Adversity Quotient
Kemampuan untuk menggunakan matematika dalam kehidupan sehari-hari inilah yang disebut numerasi (Kemendikbud, 2020). Adapun tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan numerasi siswa SMP tipe climber, camper, dan quitter dalam menyelesaikan soal setara AKM. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Instrumen pada penelitian ini terdiri dari instrumen utama yakni peneliti dan instrumen pendukung yakni tes ARP, tes kemampuan matematika, soal setara AKM, dan pedoman wawancara. Penelitian dilaksanakan di SMPN 32 Surabaya di kelas VIII-E kemudian dipilih 3 subjek utama yang mewakili tipe adversity quotient. 3 subjek kemudian diberikan soal setara AKM dan dilakukan wawancara. Data kemudian dianalisis dengan teknik meliputi pengumpulan data, kondensasi penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menemukan bahwa siswa tipe climber berhasil memenuhi keseluruhan indikator numerasi. Pada level pemahaman, dapat menganalisis informasi lalu merepresentasikan data menjadi bentuk matematika. Pada level penerapan, dapat merancang strategi dengan menerapkan konsep matematika dalam menyelesaikan masalah. Terlebih lagi,
pada level penalaran, siswa climber mampu menginterpretasi hasil, menarik kesimpulan yang logis, dan memberikan alasan yang kuat untuk mendukung jawaban mereka. Sedangkan, siswa tipe camper pada level pemahaman dapat mengidentifikasi informasi dan dapat mereprentasikan ke dalam bentuk matematika. Pada level penerapan, siswa camper dapat merancang strategi dan menerapkan konsep matematika. Pada level penalaran, siswa camper belum dapat menafsirkan hasil dari hubungan informasi yang ada pada permasalahan. Siswa tipe quitter tidak dapat mencapai level kognitif yang lebih tinggi, terutama pada tahap penerapan dan penalaran. Siswa tipe quitter hanya dapat memenuhi level kognitif pemahaman yaitu memahami informasi dan merepresentasikan data.
Kata Kunci : Numerasi, Asessmen Kompetensi Minimum, Adversity Quotient.
The ability to use mathematics in everyday life is what is called numeracy. (Kemendikbud, 2020). The purpose of this research is to describe the numeracy of junior high school students of the climber, camper, and quitter types in solving AKM-equivalent problems. This type of research is descriptive qualitative research. The instruments in this study consist of the main instrument, which is the researcher, and supporting instruments, namely the ARP test, mathematics ability test, AKM-equivalent questions, and interview guidelines. The research was conducted at SMPN 32 Surabaya in class VIII-E, where 3 main subjects representing the types of adversity quotient were selected. The 3 subjects were then given AKM-equivalent questions and interviewed. Data were then analyzed using techniques including data collection, data presentation condensation, and conclusion drawing.
The results of this study found that climber-type students successfully met all numeracy indicators. At the comprehension
level, they can analyze information in depth and then represent data in mathematical form. At the application level, one can design strategies by applying mathematical concepts to solve problems. Moreover, at the reasoning level, climber students are able to interpret results, draw logical conclusions, and provide strong reasoning to support their answers. Meanwhile, camper-type students at the understanding level can identify information and represent it in mathematical form. At the application level, camper students can design strategies and apply mathematical concepts. However, at the reasoning level, camper students are not yet able to interpret results from the relationships of information present in the problems. Quitting-type students cannot reach higher cognitive levels, especially at the application and reasoning stages. (reasoning). Thus, quitter-type students can only understand information and represent data at the comprehension level. (knowing).
Keyword : Numeracy, Minimum Competency Assessment, Adversity Quotient