PROSES STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) PADA SEKOLAH VOKASIONAL SWASTA DI MASA PANDEMI COVID-19 TAHUN AJARAN 2021/2022
MARKETING STRATEGY PROCESS TO INCREASE NEW STUDENT ENROLLMENT (PPDB) IN PRIVATE VOCATIONAL SCHOOLS DURING THE COVID-19 PANDEMIC FOR THE 2021/2022 SCHOOL YEAR
Pandemi Covid-19 telah menciptakan kompetisi yang ketat dalam pelayanan pendidikan dan merubah titik pusat manajemen pendidikan dari cara sederhana memberikan pelayanan pendidikan secara institusional, menjadi cara mentransformasi pengguna jasa pendidikan (user education) menjadi pelanggan pendidikan (customer education). Lembaga pendidikan swasta mengalami penurunan jumlah siswa untuk tahun ajaran 2021/2022 karena pandemi. Pandemi Covid-19 menguji strategi pemasaran setiap lembaga pendidikan. Sekolah yang berpeluang bertahan adalah yang memiliki strategi menciptakan keunggulan bersaing dan berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan rancangan kualitatif dengan pendekatan studi kasus tunggal. Teknik pengumpulan data meliputi studi dokumentasi, observasi lapangan dan wawancara mendalam (in depth interview). Dalam penelitian ini untuk menganalisis data menggunakan model analisis data Creswell. Proses Strategi pemasaran diperlukan untuk mendukung target sekolah dalam memperoleh pelanggan baru layanan jasa pendidikan pada tahun ajaran 2021/2022.
The Covid-19 pandemi has created intense competition in educational services and changed the central point of education management from a simple way of providing educational services institutionally, to a way of transforming users of educational services (user education) into customers of education. Private educational institutions experienced a decline in the number of students for the 2021- 2022 school year due to the pandemi. The Covid-19 pandemi is testing the marketing strategy of every educational institution. Schools that have the opportunity to survive are those that have a strategy of creating competitive and sustainable advantages. This study used a qualitative approach with case study design. Data collection techniques include documentation studies, field observations and in-depth interviews. In this study to analyze the data using the Creswell data analysis model. Marketing strategy proces is needed to support the school's target of acquiring new customers for education services in the 2021/2022 school year.