Penanda Mistis dalam Novel Sewu Dino karya Simpleman: Kajian Semiotik Roland Barthes
Mystical Markers in the Novel Sewu Dino by Simpleman: Roland Barthes Semiotic Study
ABSTRAK
Kepercayaan masyarakat terhadap dunia mistis tidak lepas kaitannya dengan mitos-mitos yang beredar di masyarakat. Beberapa kepercayaan juga diturunkan secara turun-temurun sebagai kebudayaan yang mengakar di masyarakat. Modern ini masih banyak masyarakat yang mempercayai dunia-dunia mistis khususnya pada ilmu hitam. Bagi beberapa pelaku usaha, penggunaan ilmu hitam di khususkan untuk menyingkirkan rival bisnisnya untuk memuluskan suksesnya usaha yang dibangun. Fenomena tersebut juga ditemukan dalam novel Sewu Dino karya Simpleman sehingga penulis tertarik untuk menelitinya. Tujuan penelitian ini adalah menemukan makna tersembunyi dari kejadian-kejadian mistis yang ada pada novel, dengan mendeskripsikan makna denotasi, konotasi, dan mitos pada penanda mistis yang ditemukan. Merupakan jenis penelitian kualitatif sastra dengan pendekatan semiotik model Roland Barthes yang selanjutnya dihubungkan dengan mitos-mitos yang beredar di masyarakat mengenai santet. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah novel Sewu Dino karya Simpleman. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, pencatatan, dan pengkodean. Hasilnya, secara denotasi ditemukan bahwa santet sewu dino menggunakan alat perantara dalam prosesnya. Secara konotasi perantara yang digunakan memiliki makna filosofis sendiri yang dipercaya secara turun-temurun hingga menjadi kebudayaan dalam masyarakat. Mitos, pada prosesnya, santet sewu dino ini juga membutuhkan bantuan orang lain sebagai perantara tersampainya santet.
Kata kunci: Denotasi, konotasi, mitos, penanda mistis, Roland Barthes.
ABSTRACT
People's belief in the mystical world cannot be separated from the myths circulating in society. Some beliefs are also passed down from generation to generation as a culture that is rooted in society. Nowadays, many people still believe in mystical worlds, especially black magic. For some business people, the use of black magic is specifically to get rid of business rivals to facilitate the success of the business they are building. This phenomenon was also found in the novel Sewu Dino by Simpleman, so the author was interested in researching it. The aim of this research is to find the hidden meaning of mystical events in the novel, by describing the meaning of denotation, connotation and myth in the mystical markers found. This is a type of qualitative literary research with a semiotic approach modeled by Roland Barthes which is then connected to the myths circulating in society regarding black magic. The data source used in this research is the novel Sewu Dino by Simpleman. The data collection techniques used are documentation, recording and coding. As a result, in denotation it was found that Sewu Dino black magic uses intermediary tools in the process. In terms of connotation, the medium used has its own philosophical meaning which is believed to have been passed down from generation to generation and has become a culture in society. Myth, in the process, the Sewu Dino black magic also requires the help of other people as intermediaries to achieve the black magic..
Keyword: Denotation, connotation, myth, mystical mark, Roland Barthes.