PENGARUH ONLINE CUSTOMER REVIEW TERHADAP NIAT BELI DENGAN KEPERCAYAAN
SEBAGAI VARIABEL INTERVENING
(STUDI PADA CALON KONSUMEN SHOPEE)
Nama :
Farah Nur Fauziyyah
NIM :
15080574160
Program Studi : S1 Manajemen
Fakultas : Ekonomi
Institusi : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Yessy Artanti, S.E., M.Si
Pertumbuhan e-commerce di
Indonesia semakin berkembang dari tahun ke tahun. Hal tersebut menunjukkan
banyaknya konsumen yang melakukan kegiatan berbelanja melalui media online. Perusahaan e-commerce terus berlomba-lomba memberikan pelayanan yang terbaik. Sebelum
melakukan pembelian, konsumen akan melakukan pencarian informasi mengenai suatu
produk yang akan dibeli salah satunya melalui online customer review (OCR), OCR dapat menjadi salah satu
alternatif rujukan konsumen ketika ingin berbelanja online. OCR juga dianggap
sebagai salah satu faktor yang dapat memengaruhi kepercayaan dan juga niat
pembelian. Shopee adalah salah satu e-commerce
yang sadar tentang pentingnya layanan. Namun, ada beberapa penjual yang ada
pada Shopee yang bersikap curang terhadap konsumennya. Hal tersebut tidak
membuat Shopee memiliki reputasi yang buruk dimata konsumen bahkan Shopee
menjadi aplikasi paling populer di Google Play dan AppStore. Tujuan dari
penenlitian ini yaitu untuk menganalisis dan membahas mengenai faktor-faktor
yang dapat memengaruhi niat beli. Pada penelitian ini kepercayaan berperan
sebagai intervening
Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan metode purposive sampling. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini bersifat
infinite yang belum pernalh melakukan
pembelian pada e-commerce Shopee
dengan sampel sebanyak 210 responden. Penyebaran angket dilakukan secara online dengan menggunakan skala semantic
dan analisis data yang digunakan adalah analisis jalur (path analysis)
Hasil penelitian menunjukkan bahwa online
customer review berpengaruh signifikan terhadap kepercayaan. Kepercayaan
berpengaruh signifikan terhadap niat beli. Demikian juga dengan online customer review berpengaruh
secara signifikan terhadap niat beli.
Kata
Kunci: online customer review, kepercayaan, niat beli.