FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MOBILITAS NON PERMANEN TENAGA KERJA DI INDONESIA TAHUN 2022
FACTORS AFFECTING LABOR MOBILITY INDONESIA IN 2022
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi karakteristik dan faktor apa saja yang mempengaruhi mobilitas tenaga kerja. Data sekunder yang digunakan bersumber dari BPS, yang merupakan data Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) tahun 2022. Analisis data dilakukan menggunakan metode kuantitatif, dengan pendekatan deskriptif dan inferensial melalui regresi multinomial logistik. Hasil analisis menunjukkan bahwa seluruh variabel independen yaitu pendidikan, status perkawinan, jenis kelamin, usia, sektor pekerjaan, dan pendapatan memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan mobilitas tenaga kerja. Secara khusus, pekerja dengan tingkat pendidikan yang lebih tinggi, usia produktif, yang bekerja di sektor formal, dan memiliki pendapatan di atas garis kemiskinan cenderung lebih memilih mobilitas nonpermanen, baik dalam bentuk mobilitas komuter maupun sirkuler.