PROFIL ADIKSI GAME ONLINE DI SMP NEGERI 5 NGANJUK
PROFILE OF ONLINE GAME ADDICTION AT SMP NEGERI 5
Nama : Devina Ukhummiya
NIM : 19010014060
Program Studi : S-1 Bimbingan dan Konseling
Fakultas : Ilmu Pendidikan
Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Dr. Wiryo Nuryono, S.Pd., M.Pd.
Adiksi game online merupakan kecanduan pada game online yang diakibatkan oleh tidak terkontrolnya individu dalam bermain game online. Adiksi game online dapat berdampak pada hilangnya fokus perilaku yang menyebabkan ketergantungan emosional, mental dan psikologis. Dampak yang paling sering dialami peserta didik ialah terganggunya prestasi akademik. Game online merupakan permainan yang dimainkan dengan terhubung jaringan internet. Game online dapat dimainkan menggunakan komputer, laptop, handphone dan tablet asalkan media tersebut terhubung dengan jariingan internet. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil adiksi game online pada peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang dilakukan pada 185 peserta didik di SMP Negeri 5 Nganjuk dengan menggunakan angket kuesioner tingkat adiksi game online, instrument wawancara bersumber dari karya tulis ilmiah (studi kasus) oleh Naila Nahdiyatul Rizqa. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa tingkat adiksi game online pada peserta didik berada pada tingkat sedang cenderung rendah. Dengan prosentase 30-50% peserta didik tidak sesuai terhadap item pertanyaan. Hasil yang didapatkan diperoleh dari hasil angket yang di sebar pada peserta didik kelas VII, VIII, dan IX dengan kategori usia 12-16 tahun.
Kata Kunci: adiksi game online
PROFILE OF ONLINE GAME ADDICTION AT SMP NEGERI 5 NGANJUK
Name : Devina Ukhummiya
Number of Registration : 19010014060
Major : Undergraduate Guidance & Counseling
Faculty : Education Science
Name of Instution : State University of Surabaya
Advisor : Dr. Wiryo Nuryono, S.Pd., M.Pd.
Game online addiction is an addiction to online games that is caused by an individual's lack of control in playing online games. Online game addiction can result in loss of behavioral focus which causes emotional, mental and psychological dependence. The impact most often experienced by students is disruption of academic achievement. Online games are games that are played connected to an internet network. Online games can be played using computers, laptops, cellphones and tablets as long as the media is connected to an internet network. This research aims to determine the profile of online game addiction in students. This research is a descriptive study conducted on 185 students at SMP Negeri 5 Nganjuk using a questionnaire regarding the level of online game addiction, the interview instrument was sourced from a scientific paper (case study) by Naila Nahdiyatul Rizqa. The results obtained show that the level of online game addiction among students is at a medium level and tends to be low. With a percentage of 30% -50% of students not responding to the question items. The results obtained were obtained from the results of a questionnaire distributed to students in classes VII, VIII and IX with the age category 12-16 years.
Keywords: Game online addiction.