The Role of Islamic Organizations in the Formation of Religious Behavior of Adolescents Studying at IPNU IPPNU Kedamean Village Gresik
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dampak keterlibatan remaja dalam kegiatan keagamaan di IPNU dan IPPNU terhadap perkembangan karakter religius mereka, mengidentifikasi program yang dilakukan oleh IPNU dan IPPNU dalam menginternalisasi nilai-nilai Islam di kalangan remaja anggotanya, serta menganalisis bentuk-bentuk karakter religius pada remaja di Desa Kedamean, Gresik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data diperoleh melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, IPNU dan IPPNU memiliki peran signifikan dalam pembentukan karakter religius remaja. Berbagai kegiatan seperti pengajian rutin, pelatihan kaderisasi, diskusi agama, dan kegiatan sosial terbukti efektif dalam menginternalisasi nilai-nilai agama pada kehidupan sehari-hari para anggotanya. Organisasi ini juga membantu remaja mengembangkan keterampilan sosial dan kepemimpinan yang relevan untuk menghadapi tantangan modernisasi. Selain itu, IPNU dan IPPNU mampu menjadi wadah yang memberikan bimbingan religius sekaligus ruang bagi remaja untuk berkontribusi dalam masyarakat. Penelitian ini menyimpulkan bahwa keberhasilan organisasi dalam membentuk karakter religius remaja dipengaruhi oleh dukungan keluarga, komunitas, dan tradisi keagamaan yang kuat di Desa Kedamean. Namun, tantangan modernisasi dan keterbatasan sumber daya organisasi perlu diatasi untuk memastikan keberlanjutan peran strategis ini.
This study aims to examine the impact of adolescent involvement in religious activities in IPNU and IPPNU on the development of their religious character, identify programs carried out by IPNU and IPPNU in internalizing Islamic values among their adolescent members, and analyze the forms of religious character in adolescents in Kedamean Village, Gresik. This study uses a qualitative approach with a case study method. Data were obtained through observation, in-depth interviews, and documentation. Based on the results of the study, IPNU and IPPNU have a significant role in the formation of adolescent religious character. Various activities such as regular religious studies, cadre training, religious discussions, and social activities have proven effective in internalizing religious values in the daily lives of their members. These organizations also help adolescents develop relevant social and leadership skills to face the challenges of modernization. In addition, IPNU and IPPNU are able to become a forum that provides religious guidance as well as a space for adolescents to contribute to society. This study concludes that the success of organizations in forming adolescent religious character is influenced by the support of families, communities, and strong religious traditions in Kedamean Village. However, the challenges of modernization and limited organizational resources need to be overcome to ensure the sustainability of this strategic role.